Denmark Open 2021 - 9 Wakil Indonesia Main Hari Ini, Greysia/Apriyani Bertemu Wakil Malaysia

Reno Kusdaroji Selasa, 19 Oktober 2021 | 10:00 WIB
Ekspresi Greysia Polii/Apriyani Rahayu saat melawan Thailand pada perempat final Uber Cup 2020, Jumat (15/10/2021) (Yves Lacroix/BADMINTON PHOTO)

Laga Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Tan Pearly/Thinaah Muralitharan menjadi pertandingan keenam dari lapangan satu, setelah Kento Momota vs Toma Popov.

Jika melihat dari rekor pertemuan mereka, Greysia Polli/Apriyani Rahayu lebih diunggulkan menang dengan menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan.

Setelah Greysia/Apriyani bertandingm di lapangan satu ada duel Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Christo Popov/Toma Junior Popov.

Pertandingan Denmark Open 2021 bisa disaksikan secara langsung di televisi nasional, TVRI mulai pukul 14.00 WIB atau secara streaming melalui Vidio.com.

Baca Juga: Media Malaysia Terlalu Takjub dengan Sikap Rendah Hati Sang Pahlawan Indonesia di Piala Thomas 2020

Berikut jadwal lengkap pertandingan Indonesia di babak pertama Denmark Open 2021 pada hari Selasa (19/10/2021).

Lapangan 1Laga ke-5 - Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Tan Pearly/Thinnah Muralitharan (Malaysia)Laga ke-7 - Ruselli Hartawan vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand)Laga ke-9 - Marcus/Kevin vs Christo Popov/Toma Junior Popov (Prancis)

Lapangan 2Laga ke-5 - Mohammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Di Zi Jian/Wang Chang (China)Laga ke-7 - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang)

Baca Juga: Legenda Bulu Tangkis Indonesia Soroti Masalah Tunggal Putra Malaysia Usai Piala Thomas 2020



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan