Denmark Open 2021 - Pulangkan Marcus/Kevin, Kejutan Ranking 41 Dunia

Eko Isdiyanto Kamis, 21 Oktober 2021 | 20:11 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua All England Open 2020 di Arena Birmingham, Inggris, Kamis (12/3/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Ganda putra non unggulan Indonesia di Denmark Open 2021, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana tak menyangka bisa mengalahkan Minions.

Langkah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di ajang Denmark Open 2021 terhenti setelah kalah dari kompatriot sendiri di babak 16 besar.

Adalah Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, ganda putra peringkat 41 dunia BWF mampu mengalahkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Bertanding di Odense V, Denmark pada Kamis (21/10/2021) Fikri/Bagas sejatinya tertinggal lebih dulu pada gim pertama dengan 17-21.

Namun begitu, dua gim selanjutnya bisa diamnkan Fikri/Bagas dengan skor ketat 21-17, 23-21 dalam tempo 48 menit dan membuat keduanya terkejut.

Baca Juga: Liga 1 2021 - Persib Bandung Bawa Tekad Api untuk Kalahkan PSS Sleman

Menurut Bagas, kemenangan ini juga sekaligus menjadi yang pertama dan bahkan di sesi latihan saja mereka tidak bisa mengalahkan Marcus/Kevin.

Namun begitu, Bagas menilai usaha yang telah dilakukannya bersama Fikri akhirnya berbuah hasil manis dan ia menyebut bermain lepas menjadi kuncinya.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan