Hasil Lengkap Denmark Open 2021 - Marcus/Kevin Jadi Tumbal Perang Saudara, Hampir Separuh Wakil Indonesia Gugur

Reno Kusdaroji Jumat, 22 Oktober 2021 | 06:00 WIB
Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya. (Instagram/kevin_sanjaya)

BolaStylo.com - Hasil babak 16 besar Denmark Open 2021 menunjukan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo disingkirkan oleh juniornya sendiri.

Ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus meladeni perang saudara pada babak 16 besar Denmark Open 2021.

Pada babak 16 besar ini, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berjumpa juniornya sendiri, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Berstatus unggulan pertama Denmark Open 2021, Marcus/Kevin diprediksi bakal menang mudah melawan juniornya itu.

Mengingat, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana kalah jauh dari Marcus/Kevin secara pengalaman dan status peringkat dunianya.

Namun siapa sangka, ganda putra peringkat 41 dunia itu mampu membuat kejutan besar dengan memulangkan Minions lebih cepat.

Bermain di lapangan 2 Odense Sports Park, Kamis (21/10/2021), Fikri/Bagas menumbangkan Marcus/Kevin lewat rubber game 17-21, 21-17, 23-21 dalam drama 48 menit.

Baca Juga: Rekap Hasil Denmark Open 2021 - Dua Wakil Indonesia Gagal Epic Comeback, 5 Tersingkir!

Marcus/Kevin harus merelakan diri mereka menjadi korban dari perang saudara pada babak 16 besar Denmark Open 2021.

Pada perempat final (22/10/2021), Fikri/Bagas akan bertemu ganda putra tuan rumah, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (unggulan ke-8).

Kim/Anders sendiri melaju ke perempat final usai mengalahkan junior Marcus/Kevin yang lain, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Kim/Anders mengalahkan Pramudya/Yeremia straight game atau lewat dua gim langsung dengan skor 21-15, 21-18 hanya dalam 35 menit saja.

Baca Juga: Denmark Open 2021 - Pulangkan Marcus/Kevin, Kejutan Ranking 41 Dunia

Hasil babak 16 besar Denmark Open 2021 menunjukan ada 5 dari 11 wakil Indonesia telah gugur, termasuk Marcus/Kevin dan Pramudya/Yeremia.

Tiga wakil lainnya ialah ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, dan ganda putri Nita Violina Marwah/Putri Syaikah.

Rinov/Pitha ditumbangkan wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino (4) straight game dengan skor 13-21, 20-22 dalam 34 menit.

Beralih ke nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung kalah di tangan wakil Jepang juga, Akane Yamaguchi (2) straight game 13-21, 15-21 dalam 29 menit.

Baca Juga: Denmark open 2021 - Ingatan Juara di 2 Tahun Lalu, Preveen/Melati Masih Meraba-Raba!

Terakhir ada Nita/Putri yang dikalahkan ganda putri Korea Selatan, Le Sohee/Shin Seungchan (2) lewat rubber game 21-15, 18-21, 15-21 dalam drama 69 menit.

Sementara itu, enam wakil Indonesia lainnya, termasuk Fikri/Bagas yang mengalahkan Minions berhak lolos ke babak perempat final Denmark 2021.

Mereka di antaranya, Greysia Polii/Apriyani Rahayu (4), Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (3), Jonatan Christie (6), Tommy Sugiarto, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4).

Greysia/Apriyani mengalahkan wakil tuan rumah, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-16 dalam 41 menit.

Baca Juga: Rekap Hasil Denmark Open 2021 - Para Unggulan Berjaya, Marcus/Kevin Nelangsa

Praveen/Melati menumbangkan ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie hanya dalam 28 menit saja, dengan skor 21-14, 21-12.

Jonatan Christie menang atas tunggal putra Jepang, Kanta Tsuneyama juga dalam permainan cepat selama 32 menit dengan skor cukup telak, 21-11, 21-9.

Tunggal putra Indonesia lainnya, Tommy Sugiarto juga lolos ke perempat final usai mengalahkan wakil Prancis, Thomas Rouxel lewat rubber game 21-18, 16-21, 21-19.

Terakhir, Fajar/Rian menumbangkan ganda putra India, M. R. Arjun/Dhruv Kapila lewat rubber game dengan skor 21-15, 17-21, 21-12 dalam drama singkat selama 46 menit.

Baca Juga: Denmark open 2021 - Ingatan Juara di 2 Tahun Lalu, Preveen/Melati Masih Meraba-Raba!

Berikut hasil lengkap wakil Indonesia di babak 16 besar Denmark Open 2021 pada Kamis (21/10).

Tunggal putraJonatan Christie (6) vs Kanta Tsuneyama (Jepang) - 21-11, 21-9.

Tommy Sugiarto vs Thomas Rouxel (Prancis) - 21-18, 16-21, 21-19.

Tunggal putriGregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi (2, Jepang) - 13-21, 15-21

Ganda putraMarcus/Kevin vs Fikri/Bagas - 21-17, 17-21, 21-23

Pramudya/Yeremia vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (8, Denmark) - 15-21, 18-21

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs M. R. Arjun/Dhruv Kapila (India) - 21-15, 17-21, 21-12

Ganda putriGreysia Polii/Apriyani Rahayu (4) mengalahkan vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark) -21-13, 21-16

Nita Violina Marwah/Putri Syaikah vs Le Sohee/Shin Seungchan (2, Korsel) - 21-15, 18-21, 15-21

Ganda campuranPraveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (3) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) - 21-14, 21-12.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (4, Jepang) - 13-21, 20-22

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BWFBadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan