Denmark Open 2021 - Bocah Ajaib Korea Mundur, Jepang Dominasi Podium Juara!

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 25 Oktober 2021 | 06:06 WIB
Aksi pemain bulu tangkis tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi. (DOK. BWF Badmiton)

BolaStylo.com - Rekap hasil Denmark Open 2021 memastikan para pebulu tangkis Jepang sukses mendominasi podium juara, Minggu (24/10/2021).

Para pebulu tangkis Jepang berhasil menyelesaikan final Denmark Open 2021 dengan hasil manis.

Dari empat wakil yang melaju ke babak final, tiga diantaranya sukses meraih gelar juara.

Wakil Jepang pertama yang berhasil meraih juara adalah tunggal putri Akane Yamaguchi.

Menghadapi bocah ajaib Korea, An Se Young, Yamaguchi sejatinya sudah dalam posisi terpojok.

Tunggal putri Jepang itu kehilangan gim pertama dan harus tampil ngotot di gim kedua untuk meraih kemenangan.

Namun, di gim ketiga hal tak terduga terjadi, An Se Young memutuskan mundur dan Yamaguchi dipastikan menang dengan skor 18-21, 25-23, 16-5 (mundur).

Di partai berikutnya, ganda putra Jepang non unggulan, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi pun mengikuti jejak manis Yamaguchi.

Hoki/Kobayashi sukses menaklukan wakil tuan rumah, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dalam dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-12.

Hal sama terjadi di partai ganda campuran, wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino juga menyabet gelar juara usai melibas wakil Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan skor 21-18, 21-9.

Sayang, di partai terakhir tunggal putra unggulan Jepang justru menderita kekalahan.

Kento Momota harus mengakui ketangguhan wakil tuan rumah, Viktor Axelsen dan kalah dengan skor 22-20, 18-21, 12-21 dalam duel selama 1 jam 33 menit.

Hasil ini memastikan Jepang mendominasi podium juara dengan tiga kemenangan dan satu runner up.

Sementara podium ganda putri menjadi milik China usai wakil mereka, Huang Dong Ping/Zheng Yu berhasil menaklukan wakil Korea, Lee So Hee/Shin Seung Chan 21-15, 21-17.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : tournament software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan