BolaStylo.com - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani meraih gelar juara keduanya tahun ini dengan menjuarai Czech Open 2021 pada akhir pekan lalu.
Putri Kusuma Wardani menjuarai Czech Open 2021 dengan mengalahkan tunggal putri Malaysia, Siti Nurshuhaini pada partai final, Minggu (24/10).
Mendominasi permainan, Putri Kusuma Wardani menang atas Siti Nurshuhaini straight game atau dua gim langsung dengan skor telak 21-16, 21-5.
Gelar ini merupakan yang kedua bagi Putri KW di tahun 2021, setelah sebelumnya menjuarai Spain Masters pada bulan Mei.
Gadis berusia 19 tahun ini mempersembahkan gelar juara Czech Open 2021 untuk sang ayah yang berulang tahun pada pertengahan Oktober lalu.
"Alhamdulillah saya juara di Czech Open, ini tentu sangat menyenangkan bisa juara," kata Putri dilansir dari Badminton Ina.
"Kemenangan ini tentu juga untuk PBSI, pelatih, dan masyarakat Indonesia yang mendukung saya.
Baca Juga: Juara Denmark Open 2021, Axelsen Justru Dibuat Gila Kento Momota
"Gelar ini juga saya persembahkan untuk kado ulang tahun papa yang jatuh tanggal 18 Oktober lalu," tegasnya.
Lewat kemenangan ini, nama Putri Kusuma Wardani dieluh-eluhkan penggemar dari Tanah Air untuk menjadi tunggal putri andalan Indonesia di masa depan.
Tak main-main, para penggemar melalui media sosial mengawal Putri untuk masuk ranking 50 besar dunia versi BWF.
Mengawal yang dimaksudkan di sini ialah selalu mendukung Putri KW untuk menjuarai setiap kompetisi yang dijalani supaya segera naik peringkatnya.
Baca Juga: French Open 2021 - Ginting & Jojo Absen dan Langsung ke Bali
Ungkapan tersebut dapat dilihat dari unggahan akun Instagram Badminton Ina yang mengumumkan daftar wakil Indonesia dalam lanjutan BWF World Tour Eropa 2021.
Seperti diketahui, Indonesia akan mengirim akilnya masing-masing ke French Open 2021 Super 750 (26-31 Okt), Belgian International Challenge 2021 (27-30 Okt) dan Finnish Junior International Series 2021 (29-31 Okt).
Pada kolom komentar, seorang netizen menuliskan, 'Pantau KW (Putri Kusuma Wardani) sampai masuk 50 besar.'
Saat tulisan ini dibuat, komentar tersebut mendapat 400 likes dan 18 reply (balasan) dan menjadi tiga komentar teratasnya.
Baca Juga: Meski Gagal Juara, Jonatan Christie Tetap Raup Ratusan Juta Rupiah dari French Open 2019
Ranking Putri Kusuma Wardani sendiri kini telah berada di urutan ke-124 dunia per tanggal 24 Oktober 2021.
Pada turnamen selanjutnya, Putri KW akan berjuang di Belgian International 2021 (7-20 Oktober).
Berikut daftar wakil Indonesia pada lanjutan tiga turnamen BWF Wolrd Tour Eropa pekan ini.
Source | : | Badminton Indonesia,BWF Tournament Software |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |