Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 - Jadwal Timnas Indonesia Vs Australia

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 26 Oktober 2021 | 08:12 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tengah memberi instuksi saat laga melawan Tajikistan ()

Mereka pun memiliki modal bagus dengan menang di dua laga uji coba melawan Tajikistan dan Nepal.

"Kami mempersiapkan semuanya dengan baik dan datang lebih cepat kesini. Sebelumnya kami melakoni dua laga uji coba dengan Tajikistan dan Nepal," kata Shin.

Shin yang juga menyadari pentingnya laga ini, menegaskan bahwa mereka harus menang.

"Pertandingan nanti sangat penting bagi kami, karena dua lawan sudah mengundurkan diri. Kami harus mengalahkan Australia," ujar Shin.

Shin menilai Australia sebagai tim yang kuat.

Namun dia yakin akan mendapat hasil positif.

"Kami akui Australia tim yang kuat, tetapi kalau kami kerja keras dan peraya diri pasti akan dapat hasil terbaik," ucap Shin.

Sementara Pertemuan kedua timnas U-23 Indonesia dengan Austria dijadwalkan pada Jumat (29/10/2021).

Baca Juga: Dua Sisi Sikap Cristiano Ronaldo Usai Man United Terbantai di Old Trafford



Source : BolaStylo
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan