Usai Akhiri Karier di Real Madrid, Ternyata Zidane Frustasi Gara-gara Hal Ini

Reno Kusdaroji Selasa, 2 November 2021 | 09:00 WIB
Zinedine Zidane (Instagram/zidane)

Sebagai seorang pemain, Zinedine Zidane telah bermain untuk tiga klub, Bordeaux, Juventus, dan Real Madrid.

Namun, Zidane gagal mewakili salah satu klub favoritnya saat masih kecil yaitu Marseille.

Mengingat Marseille merupakan kampunt halamannya, Zidane frustasi tidak dapat bermain untuk klub itu bahkan sampai ia memutuskan pensiun sebagai pemain.

"Saya dari Marseille, saya pergi saat masih sangat muda dan saya tidak tinggal di sini," Zidane menjelaskan dalam sebuah wawancara dengan La Provence.

Baca Juga: Lionel Messi Bisa Senasib dengan Zinedine Zidane karena Hal Ini

"Tetapi saya kembali dari waktu ke waktu dan saya hanya tahu bahwa saya adalah Marseille.

Zidane menegaskan bahwa hal ini akan menjadi penyesalannya seumur hidup.

"Ini akan menjadi seperti ini seumur hidup." tegasnya.

"Ketika saya masih muda, pada usia 15, 16 atau 17 tahun, saya sering berada di tribun menonton pertandingan (Marseille).

Baca Juga: Ingatkan Kasus Zidane ke Lionel Messi, Legenda Prancis: Ballon d'Or Bisa Hilang!



Source : La Provence,Marca
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan