Alasan Solskjaer Samakan Cristiano Ronaldo Seperti Michael Jordan?

Eko Isdiyanto Rabu, 3 November 2021 | 16:00 WIB
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo, merayakan gol dalam laga Grup F Liga Champions kontra Atalanta di Stadio di Bergamo, Selasa (2/11/2021). (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BolaStylo.com - Cristiano Ronaldo lagi-lagi membuktikan kualitasnya sebagai pemain papan atas dunia, Manchester United terhindari dari malapetaka di Bergamo.

Manchester United nyaris menelan kekalahan saat bertandang ke markas Atalanta pada matchday keempat fase Grup F Liga Champions 2021-2022.

Beruntung Cristiano Ronaldo kini kembali dimiliki Manchester United hingga mereka mampu lolos dari kekalahan di Stadion Atleti Azzurri d'Italia.

Dua kali Ronaldo menyelamatkan Man United usai tertinggal terlebih dahulu dari Atalanta dalam pertandingan yang digelar pada Rabu (3/11/2021) dinihari WIB.

Setan Merah tersentak dengan gol cepat Josep Illicic pada menit ke-12, namun di penghujung babak pertama gol Ronaldo mampu menyamakan kedudukan.

Baca Juga: Sang Istri Minta Balik ke Barcelona, Messi Langsung Siap Tinggalkan PSG

Di awal babak pertama, La Dea lagi-lagi unggul lewat gol yang dicetak oleh Duvan Zapata pada menit ke-56 dan laga nyaris berakhir kemenangan untuk Atalanta.

Hingga akhrinya Ronaldo kembali muncul lewat aksi memukai di penghujung pertandingan, tepat di menit ke-90+1, golnya sukses menyamakan kedudukan.

Hal itu tentu membuat Ole Gunnar Solskjaer semringah, ia pun tak segan memuji setinggi langit Ronaldo dan menyamakannya dengan sosok legenda NBA, Michael Jordan.

Usut punya usut, alasan Solskjaer menyamakan Ronaldo dengan Michael Jordan ini dari sisi pantang menyerah dan terus berjuang tampil baik.

Baca Juga: Hylo Open 2021 - Selain Kurang Percaya Diri, Ini yang Penyebab Praveen/Melati Tidak Konsisten

Michael Jordan ceritakan dirinya membuat tim balap di ajang Nascar

"Ronaldo sangat luar biasa. Jika ada orang yang tak menyerah sampai menit akhir itulah dia," ucap Solskjaer dikutip dari Goal International.

"Ronaldo pencetak gol terbaik sepanjang masa. Bagi saya, Ronaldo seperti Michael Jordan di Chicago Bulls. Tidak usah lagi menanyakan karakter bermain keduanya.

"Mereka tidak menyerah dan terus tampil baik. Kami membuat beberapa perubahan di laga melawan Atalanta dan itu berhasil." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Goal International
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan