Hylo Open 2021 -Alasan Raja Bulu Tangkis Malaysia Gagal Juara Terungkap, Begini Respon Netizen Negeri Jiran

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 8 November 2021 | 13:59 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia. (BWF BADMINTON)

BolaStylo.com - Tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia ternyata punya alasan kuat yang membuatnya gagal menjuarai Hylo Open 2021.

Lee Zii Jia menjadi harapan tunggal Malaysia untuk meraih gelar juara di Hylo Open 2021.

Sayang, Lee Zii Jia justru pulang dengan hasil pahit saat melawan tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew pada Minggu (8/11/2021).

Bertarung di partai terakhir, Lee awalnya mampu memenangi gim pertama dengan skor cukup ketat.

Di gim kedua, giliran Loh Kean Yew yang berhasil menang dan membuat gim ketiga harus dimainkan dan sebuah insiden terjadi.

Baca Juga: Hylo Open 2021 - Antara Balas Dendam dan Nasib Tragis, Raja Bulu Tangkis Malaysia Ketemu Mimpi Buruknya di Final!

Setelah keduanya bertarung selama 1 jam 4 menit, Lee tiba-tiba memutuskan mundur di gim ketiga saat skor 12-17.

Keputusan Lee yang memilih mundur dari pertandingan ini pun secara otomatis membuat Loh Kean Yew menang dengan skor 19-21, 21-13, 17-12 (retired).

Terkait masalah ini, Federasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) pun mengungkap alasan yang membuat Lee Zii Jia mundur di tengah pertandingan.

Berdasarkan keterangan di Instagram resmi BAM,  Lee memutuskan mundur karena mengalami cedera.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BAM (@ba_malaysia)

 

"Upaya Zii Jia untuk menyegel gelar keduanya musim ini terhenti karena ia terpaksa mundur karena cedera," tulis keterangan di Instagram BAM.

Melihat alasan kemunduran Lee, netizen pun memberikan respon positif.

Mereka tak masalah dengan keputusan mundur Lee Zii Jia dan tampak mendoakan Lee agar cepat sembuh.

"Its okay kapten, kesehatanmu lebih penting, beristirahat dengan baik dan kembalilah lebih kuat, kamu sudah melakukan yang terbaik," tulis @nrf*****

"Berharap kamu cepat pulih kapten, kami bangga padamu," tulis netizen lainnya.

"Cepat pulih Jia terlihat sakit itu," tulis netizen @thea***** dan banyak respon serupa lainnya.

Terlepas dari itu, kemunduran Lee Zii Jia membuatnya gagal menambah koleksi gelarnya tahun ini.

Ia harus puas dengan satu gelar di All England Open 2021 dan satu runner up di Hylo Open 2021 sementara ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan