Indonesia Masters 2021 - Ketakutan Raja Bulu Tangkis Jepang pada Dua Produk Lokal Ini!

Sumakwan Wikie Riaja Jumat, 12 November 2021 | 10:13 WIB
Juara Dunia Sektor Tunggal Putra, Pebulu tangkis Jepang, Kento Momota. (AFP / THEODORE LIM)

Bukan tanpa alasan, sederet prestasti dan penampilan gemilang dari pebulutangkis 27 tahun itu.Namun ternyata Momota sendiri menyimpan kekhawatiran pada lawan-lawan yang kemungkinan akan ditemuinya di kompetisi tersebut.

Kedekatan Jonatan Christie dan Anthony Ginting
Salah satu lawan yang cukup diwaspadai Kento Momota adalah dua tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.

Dilansir dari Kompas.com, Momota mengakui jika menghadapi kedua wakil tunggal putra Indonesia itu bukan hal mudah apalagi ketika mereka bermain di kandang sendiri."Melawan mereka berdua, pasti selalu berat."

Baca Juga: Demi Timnas Indonesia, Elkan Baggot Akhirnya Rela Lakukan Ini"Mereka punya kekuatan dan semangat lebih untuk menang, apalagi kali ini mereka bermain di kandang sendiri," ucap Momota pada Kamis (11/11/2021).Apalagi, Anthony merupakan salah satu pebulu tangkis yang pernah menaklukkannya.



Source : Kompas.com,BWF Tournament Software
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan