Ratu Bulu Tangkis Thailand Tak Henti-Hentinya Unggah Keseruan di Bali, Netizen Salfok!

Sumakwan Wikie Riaja Sabtu, 13 November 2021 | 16:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri asal Thailand, Ratchanok Intanon, saat memastikan gelar juara Indonesia Masters 2020 usai mengalahkan Carolina Marin (Spanyol) pada babak final yang dihelat di Istora Senayan Jakarta, Minggu (19/1/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon terlihat begitu terkesan dengan suasana Bali yang diunggah di media sosial pribadinya.Ratchanok Intanon dan sederet pebulu tangkis Thailand lainnya nampaknya begitu terkesan dengan pualu Bali.Terlihat dari unggahan foto di media sosial masing-masing, Bali sangat memberikan sentuhan magis kepada seluruh atlet bulu tangkis Thaialnd yang melangsukan gelaran BWF Super 750.Ajang tersebut yakni Indonesia Masters 2021 yang akan segera berlangsung di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali pada 16 hingga 21 November 2021.

Baca Juga: Hapus Kutukan Langkah di 8 Besar, Greysia/Apriyani Bawa 2 Status Ini ke Bali!Diketahui, turnamen yang berlangsung di Pulau Dewata itu akan menawarkan total hadiah senilai 600 Ribu Dollar Amerika Serikat (Rp 8,5 Miliar).Dengan segala tawaran menggiurkan itu, sederet atlet bulu tangkis dunia pun bakal meramaikan jalannya kompetisi Indonesia Masters 2021.Tak hanya menggiurkan, gelaran yang diadakan di Pulau Dewata itu memang sangat terkesan bagi para atlet.Salah satunya datang dari peraih titel juara dunia bulu tangkis tahun 2013, Ratchanok Intanon.

Baca Juga: Ambisi Ganda Putra Nomor 1 Malaysia Rengkuh Trofi Perdana di Indonesia

Dimana dirinya selalu menggungah keseruannya di Bali yang dinilai sangat berkesan baginya.Terutama saat Intanon membagikan foto dirinya setelah menggelar latihan di salah satu tempat kebugaran di Bali.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by @ratchanokmay

"#balivibes #indonesiaworldtour," tulisnya di akun Instagram pribadinya @ratchnokmay.Lebih lanjut, postingan itu tentu mengundang banyak komentar dari para netizen.

Baca Juga: Usai Pergi dengan 23 Trofi, Dani Alves Pulang ke Barcelona Membawa Sejuta Mimpi!Terlebih komentar para netizen Indonesia yang memberikan ucapan semangat jelang pertandingan Indonesia Masters 2021."Mbak may sehat sehat selalu di Pulau Dewata. Kita tunggu permainan epicnya," tulis akun @gunawan_iskan."Semangat may happy terus," tulis akun @aaanggitaaa"May sudah happy kembali," tulis akun @musasep.

Baca Juga: Belajar dari Ranking 1 Dunia, Leo/Daniel Sesumbar Ingin Pecahkan Rekor"bahagia slalu mbak may," tulis akun @winterannnn"May bisa munduran dikit? Cantiknya kelewatan," tulis akun @ratchanokindonesia_squad.Di laga pembuka Indonesia Masters 2021 nanti, tunggal putri nomor 8 dunia itu akan segera menghadapi lawan berat wakil Jepang, Asuka Takahashi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Instagram,BWF Tournament Software
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan