Kejelasan 4 Pemain Naturalisasi Permintaan Shin Tae-yong, Begini Kata Iwan Bule

Eko Isdiyanto Rabu, 17 November 2021 | 14:23 WIB
Ketua Umum PSSI, Iwan Bule, melihat persiapan Stadion Sultan Agung, Bantul, untuk sebagai venue pendukung Piala Dunia U-20 2021. (TRIBUNJOGJA.COM)

BolaStylo.com - Jelang digelarnya Piala AFF 2021, PSSI melalui sang Ketua Umum, Mochamad Iriawan beberkan rencana naturalisasi pemain aisng yang sudah mencapai tahap proses.

Mochamad Iriawan telah mengonfirmasi bahwa dua dari empat pemain naturalisasi rekomendasi Shin Tae-yong sudah masuk dalam proses lebih lanjut.

Dua nama yang santer disebut bakal segera dinaturalisasi oleh PSSI adalah Jordi Amat dan Sandy Walsh, usai menyatakan kesiapan membela timnas Indonesia.

Baik Jordi Amat dan Sandy Walsh merupakan pemain yang memang direkomendasikan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi PSSI.

Jord Amat merupakan pemain kelahiran Barca dan sempat malang melintang di kompetisi sepak bola Eropa, termasuk pernah membela Swansea City di Liga Inggris.

Baca Juga: Shin Tae Yong Ungkap Biang Kerok Terbobolnya Gawang Timnas Indonesia Saat Lawan Afghanistan

Sementara Walsh, sudah lama dikenal penikmat sepak bola Indonesia sebagai pemain berpaspor Belanda yang berkarier di Liga Belgia.

Terdapat dua pemain lain yang juga termasuk rekomendasi dari Shin Tae-yong, Mees Hilgers dan Kevin Diks.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan