Indonesia Masters 2021 - Bocah Ajaib Korea Libas Lawan dalam 26 Menit, Rekor Calon Penerus Greysia/Apriyani Ternoda

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 17 November 2021 | 14:35 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young (twitter.com/anumworld)

BolaStylo.com - Hasil Indonesia Masters 2021 hari kedua menunjukkan kelolosan mudah si bocah ajaib dari Korea Selatan.

Babak pertama kompetisi Indonesia Masters 2021 kembali di gelar pada Rabu (17/11/2021).

Berlangsung di Bali, hari kedua Indonesia Masters 2021 ini memberikan hasil manis untuk tunggal putri Korea Selatan, An Se Young.

Pebulu tangkis yang masih berusia 19 tahun itu berhasil meraih kemenangan mudah di pertandingan babak pertamanya menghadapi wakil Polandia, Jordan Hart.

Tak butuh lama, bocah ajaib Korea itu berhasil menang atas Hart dalam kurun waktu 26 menit dengan skor 21-8, 21-9.

Baca Juga: Shin Tae Yong Ungkap Biang Kerok Terbobolnya Gawang Timnas Indonesia Saat Lawan Afghanistan

Hasil ini pun memastikan Hart harus gugur, sementara An Se Young akan meneruskan perjalananya ke babak kedua.

Sementara An berhasil lolos, ganda putri muda Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto malah harus menelan pil pahit rekornya ternoda di babak pertama.

Ganda putri yang digadang bakal jadi penerus Greysia Polii/Apriyani Rahayu itu harus menerima kenyataan kalah di tangan wakil Thailand, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.

Siti/Ribka awalanya kecolongan di gim pertama, namun mereka berhasil bangkit di gim kedua.

Sayang, ketika memasuki gim ketiga Siti/Ribka yang sempat unggul malah tersalip dan harus menerima kekalahan dengan skor 13-21, 21-15, 16-21.

Hasil ini secara otomatis membuat mereka gugur di babak pertama sekaligus menodai rekor pertemuan mereka dengan Putita/Sapsiree.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Raja Bulu Tangkis Malaysia Gugur dalam 13 Menit, Wejangan Sosok Ini Tak Bisa Dianggap Sebelah Mata

Mengingat, mereka sebelumnya memiliki rekor pertemuan 2-0 dengan Puttita/Sapsiree lewat kemenangan di kompetisi Piala Uber 2020 dan Hylo Open 2021.

Namun, kekalahan kali ini membuat rekor pertemuan sempurna mereka ternoda menjadi 2 kali kemenangan dan satu kali kekalahan (2-1) atas Sapsiree/Puttita.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan