Hadapi Myanmar, Timnas Indonesia Tanpa Elkan Baggot dan Egy Maulana

Rara Ayu Sekar Langit Kamis, 18 November 2021 | 11:21 WIB
Elkan Baggott (kanan) sedang melakukan pemanasan dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar pada laga uji coba di Gloria Sports Arena, Antalya, Turki, pada Kamis (25/11/2021).

Timnas Indonesia akan melawan Myanmar, tanpa diperkuat Elkan Baggot dan Egy Maulana.

Elkan Baggot dan Egy Maulana meninggalkan timnas Indonesia karena sudah kemabali ke klub masing-masing.

Elkan Baggot kembali ke Ipswich Town (Inggris), sementara Egy Maulana kembali ke FK Senica (Slovakia).

Hal ini diungkapkan oleh asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto.

"Elkan (Baggott) sama Egy (Maulana Vikri) sudah kembali ke klubnya," ujar Nova.

Dia juga mengatakan tidak ada pengganti untuk kedua pemain tersebut.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Suntikan Motivasi dan Optimistis Ahsan/Hendra Hadapi Juara Denmark Open 2021

"Tidak (ada pengganti Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri)," ucap Nova.

Nova kemudian mengatakan bahwa ada satu pemain timnas Indonesia yang merumput di Eropa yang masih tinggal.

Timnas Indonesia masih diperkuat oleh Witan Sulaeman.

Witan sendiri saat ini tercatat sebagai pemain Lechia Gdansk, klub Polandia.

"Witan masih bersama timnas," ujar Nova.

Sebelumnya, skuad Garuda melakoni uji coba melawan Afghanistan.

Pada laga tersebut, anak asuh Shin Tae-yong kalah 0-1 dari Afghanistan.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Kunci Permainan Ahsan/Hendra Atasi Kondisi Ini di Pertandingan

Setelah melawan Myanmar, skuad Garuda dijadwalkan akan menghadapi klub lokal di Turki untuk uji coba.

Timnas Indonesia rencananya akan melawan Antalyaspor FC, pada 28 November 2021.

Rangkaian uji coba ini sebagai bagian dari persiapan Piala AFF 2020.

Sempat tertunda karena pandemi Covid-19, Piala AFF 2020 digelar pada di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.

Indonesia pada turnamen ini tergabung di Grup B bersama Kamboja, Laos, Vietnam, dan Malaysia.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Hafiz/Gloria Singgung Gugurnya Praveen/Melati



Source : kompas
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan