Persib Vs Persija - Macan Kemayoran Dekati Pemain Kelas Piala Dunia

Eko Isdiyanto Kamis, 18 November 2021 | 15:00 WIB
Legenda Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai peresmian tim pelatih Macan Kemayoran, 10 Juni 2021. (Foto Virtual) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Dilansir BolaStylo.com dari Bolanas.com, satu pemain asal Asia sudah menjadi target dengan latar belakang pernah bermain di tiga edisi Piala Dunia.

Menurut mantan striker Persija Jakarta dan timnas Indonesia proses perekrutan pemain tersebut sudah mencapai 90 persen.

Baca Juga: Kompas100 CEO Forum Ekonomi Sehat 2022 - Kebijakan Keuangan & Kesehatan Wajib Dikolaborasikan

Legenda Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, sedang memberikan keterangan kepada awak media seusai peresmian tim pelatih Macan Kemayoran, 10 Juni 2021. (Foto Virtual)

Meski demikian, Persija masih terkendala dengan penuhnya slot pemain asing yang dimiliki dan harus menunggu waktu yang tepat untuk menyelesaikan proses.

"Persija melakukan pembicaraan dengan beberapa pemain asing, salah satunya gelandang asal Asia," ucap Bambang Pamungkas dikutip dari laman resmi klub.

"Dia pernah bermain di tiga Piala Dunia. Bahkan dapat saya katakan jika Persija sudah 90% sepakat mengenai harga, hanya tinggal detail-detail “printilan” yang harus diselesaikan.

"Jika ini terealisasi, maka bisa hal tersebut akan menjadi berita besar di sepak bola Indonesia. Persoalannya adalah slot pemain asing di Persija sudah penuh." imbuhnya.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Tak Perpengaruh Praveen/Melati, Gloria/Hafiz Tekankan Hal Ini di Pertandingan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Persija,bolanas
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan