Hasil Indonesia Masters 2021 - Bocah Ajaib Thailand Makin Ganas, Marcus/Kevin Cuma Butuh 29 Menit untuk Lolos!

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 18 November 2021 | 14:53 WIB
Tunggal putra si bocah ajaib Thailand, Kunlavut Vitidsarn jadi kunci kemenangan atas Taiwan di Thomas Cup 2020 (BADMINTONTHAI)

BolaStylo.com - Hasil Indonesia Masters 2021 memastikan tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito gagal membalaskan dendam rekannya.

Sepak terjang bocah ajaib Thailand, Kunlavut Vitidsarn tampaknya makin membahayakan bagi para tunggal putra Indonesia.

Pebulu tangkis berusia 20 tahun itu tercatat telah menumbangkan dua tunggal putra Indonesia secara beruntun di kompetisi Indonesia Masters 2021.

Di babak pertama Indonesia Masters 2021, Kunlavut tercatat menumbangkan wakil unggulan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dalam permainan tiga gim.

Tunggal putra berusia 20 tahun menaklukkan Ginting dengan skor 19-21, 21-14, 21-13.

Setelah menumbangkan Ginting di babak pertama, Kunlavut kembali menjadi mimpi buruk bagi Indonesia di babak kedua.

Bertarung di Bali International Convention Center pada Kamis (18/11/2021), Kunlavut Vitidsarn kembali menumbangkan wakil Indonesia lainnya.

Kunlavut menaklukkan Shesar dalam kurun waktu 40 menit dengan skor 14-21, 9-21 di babak kedua.

Kekalahan ini membuat Shesar dipastikan gugur sementara Kunlavut akan melenggang ke babak perempat final.

Meski kehilangan satu lagi wakilnya di sektor tunggal putra, Indonesia berhasil meloloskan wakil pertamanya ke babak perempat final usai Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menaklukkan lawannya.

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, memetik kemenangan pada babak kedua Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Centre, Bali, 18 November 2021.

Menghadapi wakil Prancis, Lucas Corvee/Ronan Labar, Marcus/Kevin hanya butuh waktu 29 menit untuk menumbangkan mereka dengan skor 21-17, 21-12.

Kemenangan itu mengantarkan Marcus/Kevin menjadi wakil pertama Indonesia yang meninjak babak perempat final.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan