Indonesia Masters 2021 - Gara-gara Viktor Axelsen Tumbang, Wakil India Dilanda Perang Saudara

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 18 November 2021 | 19:10 WIB
Pemain tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen bertanding melawan pemain tunggal Cekoslovakia, Petr Koukal pada babak penyisihan Total BWF World Championships 2015 di Istora Senayan Jakarta, Senin (10/8/2015). Viktor Axelsen berhasil menundukkan Petr Koukal dengan skor 21-14, 21-11. (KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO)

BolaStylo.com - Hasil Indonesia Masters 2021 memastikan perang saudara akan melanda wakil India di babak perempat final.

Pertarungan babak kedua Indonesia Masters 2021 pada Kamis (18/11/2021) berakhir pahit bagi tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen.

Unggulan kedua turnamen itu kembali mengulang kegagalan tahun lalu dengan gugur di Indonesia Masters 2021.

Bedanya, tahun ini Axelsen gugur lebih awal di babak kedua.

Juara dunia tahun 2017 itu tumbang di tangan wakil non unggulan asal India, Prannoy H.S.

Baca Juga: Dipisah di Indonesia Masters 2021, Ganda Putra Ini Malah Ambyar dan Gagal Total

Axelsen yang awalnya memenangi gim pertama, harus menyerah saat Prannoy berhasil membalik keadaan dan menang dengan skor 14-21, 21-19, 21-16.

Hasil ini memastikan Axelsen tumbang sementara Prannoy tak bisa menghindari perang saudara usai lolos ke babak perempat final.

Berdasarkan drawing Indonesia Masters 2021, Prannoy akan bertemu dengan rekan senegaranya sendiri Kidambi Srikanth yang juga lolos ke perempat final.

Srikanth melaju ke perempat final usai menaklukkan wakil unggulan tuan rumah, Jonatan Christie.

Tunggal putra India, Kidambi Srikanth, saat tampil pada ajang India Open 2019

Srikanth kebetulan juga menaklukkan Jonatan dalam tiga gim dengan skor 13-21, 21-18, 21-15.

Dengan pertemuan tersebut, Prannyo dan Kidambi akan bertarng untuk memperebutkan tike ke babak semifinal besok, Jumat (19/11/2021).

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Bocah Ajaib Thailand Makin Ganas, Marcus/Kevin Cuma Butuh 29 Menit untuk Lolos!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan