Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 19 November 2021 | 16:00 WIB
Pasangan ganda putra China, Li Jun Hui/Liu Yu Chen, berpose setelah menjalani laga perempat final Indonesia Masters 2019 (DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM)
Penghapusan nama Li/Liu ini pun membuat terjadi perubahan di daftar top 10 dunia dan memberikan keuntungan bagi ganda putra Jepang.
Pasalnya, wakil mereka Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang semula berada di posisi 11 dunia bisa masuk dalam daftar top 10 rangking BWF.
Tak cuma itu, pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe juga menggantikan posisi Li/Liu sebagai ganda putra nomor 4 dunia.
Berikut daftar top 10 ganda putra baru usai tak ada lagi nama Li Jun Hui/Liu Yu Chen di ranking BWF.
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
- Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan)
- Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang)
- Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
- Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
- Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
- Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan)
- Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)