Indonesia Open 2021 - Febriana/Amalia Menangi Perang Saudara, 2 Rekannya Gugur Tanpa Bertanding

Reno Kusdaroji Selasa, 23 November 2021 | 15:45 WIB
Duel Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pertiwi vs Nita Violina Marwah/Putri Syaikah di babak 32 besar Indonesia Open 2021 (23/11). (https://www.instagram.com/badminton.ina/)

Pada babak 32 besar Indonesia Open 2021, Febby/Jesita dijadwalkan bertanding melawan sesama wakil tuan rumah non-pelatnas, Fitriani/Yulia Susanto.

Sementara Fadia/Ribka dijadwalkan meladeni ganda putri Thailand, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.

Mundurnya kedua pasangan ini otomatis membuat Fitriani/Yulia dan Puttita/Sapsiree dipastikan lolos ke babak 16 besar secara walkover.

Seperti diketahui, sebelumnya Ribka Sugiarto mengalami cedera di babak 32 besar Indonesia Masters 2021 saat melawan Puttita/Sapsiree juga.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Perpanjang Mimpi Buruk Thailand, Gregoria Bicara Soal Emosi

Kala itu, Ribka Sugiarto mendapat penanganan medis karena cedera usai dikalahkan Puttita/Sapsire lewat rubber game dengan skor 13-21, 21-15, 16-21.

Sementara itu, Febby/Jesita juga mengundurkan diri dari jadwal babak 32 besar Indonesia Masters 2021 melawan Fitriani/Yulia pada awal pekan lalu.

Hasil ini menjadi kabar buruk bagi peluang nomor ganda putri Indonesia untuk menjuarai Indonesia Open 2021.

Kini, ganda putri Indonesia hanya menyisakan empat wakil saja.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Minions Menang, Satu Wakil Indonesia Kandas!



Source : Antara,bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan