Usai Kento Momota & Rasmus Gemke, BWF World Tour Finals 2021 Kembali Memakan Korban

Reno Kusdaroji Kamis, 2 Desember 2021 | 10:03 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Singapura, Yeo Jia Min, menyingkirkan Ruselli Hartawan (Indonesia) pada babak pertama Thailand Open II 2021 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, 20 Januari 2021. (RAPHAEL SACHETAT/BADMINTON PHOTO)

Mundurnya Viktor Axelsen dan Rasmus Gemke memastikan Viktor Axelsen dan Lakshya Sen lolos ke semifinal BWF World Tour Finals.

Viktor Axelsen hanya perlu bertanding melawan Lakshya Sen pada hari ini, Kamis (2/12/2021) untuk menentukan posisi juara grup A.

Kini di hari kedua, Kamis (2/12/2021), tunggal putri Singapura, Yeo Jia Min yang tergabung di grup B menjadi korban cedera di BWF World Tour Finals 2021.

Yeo Jia Min, yang mengikuti lima turnamen tanpa henti dari bulan Oktober-November 2021 mengalami cedera di laga kedua grup B saat melawan Busanan Ongbamrungphan (Thailand).

Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2021 - Junior Marcus/Kevin Hadapi Laga Hidup dan Mati!

Yeo Jia Min sempat memainkan gim pertama sampai selesai, di mana ia dikalahkan Busanan Ongbamrungphan dengan skor telak 7-21.

Setelah bermain selama 31 menit, Yeo Jia Min pun memutuskan mundur dari turnamen di awal gim kedua karena tidak bisa melanjutkan pertandingan.

Padahal sebelumnya, Yeo Jia Min meraih kemenangan straight game (21-9, 21-10) atas wakil Polandia, Jordan Hart untuk memiliki peluang lolos ke semifinal.

Namun cederanya pada hari ini memupuskan harapannya untuk lolos dari babak penyisihan grup.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : bwfworldtourfinals.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan