Park Hang-seo Vs Panitia Piala AFF - Ribut Soal Daging Babi dan Makanan Halal

Eko Isdiyanto Senin, 6 Desember 2021 | 20:11 WIB
Pelatih timnas U-23 Vietnam, Park Hang-seo dalam jumpa pers pasca laga kontra UEA. (ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo mengamuk usai panitia Piala AFF 2020 Singapura tak menggubris permintaan pihaknya soal masakan daging babi.

Sejatinya Park Hang-seo sudah sempat menyinggung bahwa makanan kesukaan skuat timnas Vietnam asuhannya adalah olahan dari daging babi.

Namun meski mendapat protes dari sejumlah negara peserta Piala AFF 2020, pihak penyelenggara bersikeras hanya menyediakan ayam dan ikan.

Protes terkait variasi menu makanan sudah diutarakan Park Hang-seo sejak timnya tiba di Singapura, pihaknya kesulitan dengan menu makanan halal dari panitia.

Sementara pelatih asal Korea Selatan itu dengan jelas meminta pihak panitia menyediakan makanan dari daging babi atau sapi.

Baca Juga: AC Milan Vs Liverpool - Menang Harga Mati, Pioli Miliki Kuncinya!

Hingga skuat The Golden Star bertanding pun protes itu tak digubris pihak panitia, setidaknya hingga Senin (6/12/2021) tak ada perubahan menu makanan.

Dilansir BolaStylo.com dari TheThao247.vn, kondisi tersebut membuat kesal Park Hang-seo dan menganggap panitia sengaja melakukan itu guna 'menggembosi' skuatnya.

Menurut laporan yang sama, manajemen tim meyakini jika kondisi tersebut bakal terjadi hingga gelaran turnamen selesai tanpa adanya perubahan.

Kondisi ini memaksa Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) meminta bantuan masyarakat Vietnam yang tinggal di Singapura.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Formasi Lama Indonesia, 2 Pasangan Muda Siap Berlaga

Utamanya untuk menyediakan daging babi guna diberikan kepada para pemain dan staf timnas Vietnam yang sedang berlaga Piala AFF 2020.

"Park Hang-seo menilai panita Piala AFF sengaja tidak memberi pelayanan baik untuk timnas Vietnam," tulis TheThao247.vn.

Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo (kiri), berbicara dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

"Beruntung bagi timnas Vietnam, masyarakat rantau di Singapura diminta untuk menyediakan daging babi guna meningkatkan kualitas makanan pada pemain.

"Menu makanan bervariasi, namun hanya untuk makan siang dan makan malam. Untuk sarapan, para pemain harus mengonsumsi hidangan hotel.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - 3 Hal Menarik Soal Kualitas Timnas Indonesia Jelang Laga Perdana

"Menu makanan membosankan, yang harus dikonsumsi demi mendapatkan energi." imbuh mereka.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan