Dibantai Persebaya, Pelatih Persib Dapat Julukan & Amukan dari Bobotoh

Reno Kusdaroji Kamis, 9 Desember 2021 | 10:10 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menjadi sasaran amukan para Bobotoh usai timnya dibantai Persebaya Surabaya di lanjutan Liga 1 2021-2022.

Persib Bandung kembali menelan pil pahit melawan salah satu tim papan atas Indonesia, Persebaya Surabaya di pekan ke-16 Liga 1 2021-2022.

Bermain di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (8/12/2021) malam WIB, pasukan Robert Rene Alberts dicukur Persebaya Surabaya dengan tiga gol tanpa balas.

Adapun Bajul Ijo menang berkat brace Taisei Marukawa (58', 90+1') dan gol Bruno Moreira (70').

Kemenangan ini membawa Persebaya Surabaya memperpanjang tren positif tak terkalahkan dalam 10 laga terakhir dengan 7 kemenangan dan 3 imbang.

Di sisi lain, Persib Bandung memperpanjang rekor buruk menelan kekalahan saat melawan tim besar.

Sebelumnya, Pangeran Biru dikalahkan Persija Jakarta (20/11/2021) dan Arema FC (28/11/2021) dengan skor 0-1.

Baca Juga: Beri Pesan Pedas, Muller Klaim Barcelona Tak Pantas di Liga Champions!

Meskipun masih menduduki posisi kedua dengan 31 poin, selisih lima poin dari Bhayangkara FC (36), kekalahan melawan tiga tim besar itu membuat Bobotoh mengamuk.

Adapun Robert Rene Alberts, selaku pelatih Persib Bandung yang menjadi target amukan para Bobotoh.

Melalui media sosial, Bobotoh marah kepada Robert Rene Alberts yang dianggap tidak mampu membawa Persib Bandung menuju ke tangga juara.

Bahkan dari beberapa amukan tersebut, Robert Rene Alberts mendapat julukan 'pelatih lumba-lumba' dan 'miskin strategi'.

Baca Juga: Barcelona Terjun ke Liga Eropa, Omongan Pique Jadi Bahan Olok-olokan!

Berikut beberapa amukan Bobotoh kepada Robert Rene Alberts di twitter.

Alhasil, seruan #ReneOut untuk meminta Robert Rene Alberts dipecat dari jabatannya sebagai pelatih Maung Bandung menjadi trending topik di media sosial.

Sebelum desakan Bobotoh meminta pelatih asal Belanda itu dipecat, Rene Alberts sendiri juga mengaku sangat kecewa gagal memberikan tiga poin untuk Persib Bandung.

"Hari ini kami mengalami hasil yang benar-benar mengecewakan," kata Alberts usai pertandingan berakhir, dilansir dari Kompas, Kamis (9/12/2021).

Baca Juga: Tanpa Lionel Messi, Barcelona Kembali ke Jurang Kelam 18 Tahun Silam!

"Ini hasil yang sama sekali tidak kami duga," tegasnya menyesali.

"Jika melihat di babak pertama, kami seharusnya bisa mengawali babak kedua dengan keunggulan.

"Kami memiliki banyak kesempatan mencetak gol tapi tidak memanfaatkan itu.

"Di babak kedua kami melakukan kesalahan di barisan pertahanan dan mereka menghukum kami, itu harus dibayar mahal.

"Setelah itu kami melakukan tekanan tetapi tidak efektif sehingga kami justru kemasukan lagi.

"Jadi hari ini bukan hanya kehilangan tiga poin, tetapi kebobolan tiga gol meski kami merupakan tim dengan catatan pertahanan terbaik.

"Jadi hasil yang mengecewakan hari ini." pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan