Piala AFF 2020 - Timnas Malaysia Dihantam Ujian Berat, Sang Pelatih Bilang Begini

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 11 Desember 2021 | 06:34 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, di Lapangan ABC, Jakarta, Selasa (3/4/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COm)

BolaStylo.com - Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe angkat bicara terkait ujian berat yang menghantam anak asuhnya.

Timnas Malaysia sejatinya mengawali kompetisi Piala AFF 2020 dengan cukup gemilang.

Skuad berjuluk Harimau Malaya itu berhasil menang besar di dua laga pertamanya.

Timnas berhasil menaklukkan Timnas Kamboja dengan skor 3-1 pada laga perdananya dan menghajar Laos 4-0 di pertandingan keduanya.

Hasil ini membuat Timnas Malaysia mengoleksi 6 poin dan memuncaki klasemen sementara di grup B.

Namun, di tengah hasil menggembirakan tersebut, Timnas Malaysia justru diterpa ujian berat.

Skuad Timnas Malaysia mulai kehilangan beberapa pemainnya karena terinfeksi virus covid-19.

Salah satu yang ikut terinfeksi virus tersebut adalah winger andalan mereka Akhyar Rashid.

Akhyar yang berhasil menyumbang satu gol di laga kontra Kamboja ini terpaksa absen saat melawan Laos karena diketahui positif.

Selain Akhyar ada 3 pemain Malaysia lainnya yang juga terinfeksi.

Kini para pemain itu pun tengah menjalani masa karantina.

Terkait masalah ini Tan Cheng Hoe mengakui itu sebagai tantangan yang harus mereka lalu.

"Itulah tantangan yang harus kami lalui. Setiap hari kami harus melakukan tes untuk memastikan semuanya dalam kondisi baik karena infeksi covid-19 ini kita tidak tahu dari mana asalnya," tutur Tan.

Tan pun berharap agar situasi tetap aman terkendali dan selalu berdoa agar semuanya baik-baik saja.

"Tentunya kami masih berharap yang terbaik dan terkendali agar tidak terjadi infeksi lagi setelah ini. Ini yang tidak bisa kami hindari, kami masih dalam gelembung latihan dan pertandingan."

"Jika kita melihat (kemenangan) dari dua pertandingan terakhir, tentu akan menempatkan para pemain dalam kondisi terbaik dan tidak menutup kemungkinan beberapa pemain khawatir."

"Tapi melihat cara mereka bermain, berlatih, suasana di dalam dan di luar lapangan cukup bagus. Kami berharap suasana bisa mengatasi semua tantangan yang ada di depan mata dan kami selalu berdoa agar tim dalam kondisi terbaik," jelasnya dalam konferensi pers virtual.

Terlepas dari ujian berat yang menghampiri mereka, para pemain Timnas Malaysia harus bersiap menghadapi laga berat kontra Vietnam pada 12 Desember 2021.

Laga ini tentu akan menjadi tantangan lain, mengingat Vietnam adalah juara bertahan yang mengalahkan mereka di gelara Piala AFF edisi lalu.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 



Source : Bharian.com.my
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan