Liverpool Vs Aston Villa - Akui Kemampuan Steven Gerrard, Henderson Siap Hadang Eks Rekan Setim

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 11 Desember 2021 | 14:02 WIB
Jordan Henderson diharapkan dapat mengikuti jejak Mascherano dan Mathauss. (https://twitter.com/Squawka)

BolaStylo.com - Kapten Liverpool, Jordan Henderson akan waspada dengan kedatangan Steven Gerrard ke Anfield.

Steven Gerrard yang merupakan legenda Liverpool, saat ini tengan melatih Aston Villa sejak 7 November 2021.

Sementara itu Liverpool akan bertemu Aston Villa pada pekan ke-16 Liga Inggris, Sabtu (11/12/2021) malam WIB.

Sebagia mantan rekan setim di Liverpool, Henderson mengakui kemampuan Gerrard baik sebagai pemain dan pelatih.

Henderson pun yakin jika Gerrard datang ke Anfield untuk menang.

"Steven adalah pemenang sebagai pemain, dan sekarang dia adalah pemenang sebagai pelatih. Dia akan datang ke Anfield untuk menang," ujar Henderson.

Kapten Liverpool itu menegaskan, jika skuad The Reds akan berjuang untuk menghalangi Gerrard mewujudkan hal itu.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Malaysia Bagai Jatuh Tertimpa Tangga, Skuad Tergerogoti dan Dituduh Pengaturan Skor

"Tugas kami adalah melakukan segala upaya yang kami bisa untuk memastikan bahwa hal itu tidak terjadi," ucap Henderson.

Henderson menyadari, kehadiran Gerrard di Aston Villa membawa dampak positif pada tim tersebut.

Ini sebabnya Aston Villa bisa berpotensi menyulitkan Liverpool.

Sejak menukangi Aston Villa, Gerrard sudah mengoleksi tiga kemenangan,

Tiga kemenangan diraih dari laga melawan Brighton & Hove Albion (2-0), Crystal Palace (2-1), dan Leicester City (2-1).

"Pertandingan ini akan menjadi tantangan besar bagi kami. Hasil yang diraih Aston Villa sejak kedatangan Steven telah membuktikan," kata Henderson.

Henderson mengakui hasil itu tidak mengejutkan baginya dan orang-orang yang pernah bekerja dengan Gerrard.

Baca Juga: Liverpool Vs Aston Villa - Juergen Klopp Percaya Steven Gerrard Bisa Latih The Reds

"Hal itu tidak mengejutkan bagi siapa pun yang pernah bekerja dengannya, karena dia selalu menuntut setiap orang untuk memberikan yang terbaik," ujar Henderson.

"Sebagai pemain muda di Liverpool, pendekatan itu memberi dampak besar pada saya. Saya melihat cara Steven berperilaku, memotivasi diri sendiri, mempersiapkan diri, dan pengaruh yang ia berikan sangat besar."

Saat ini, Liverpool telah menempati posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 34 poin.

Sementara Aston Villa berada di peringkat ke-11 dengan 19 poin.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Vietnam Larang Pemain Pakai Medsos, Hanya Boleh Kirim SMS



Source : kompas
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan