Piala AFF 2020 - Awalnya Sesumbar, Timnas Malaysia Berakhir Mengenaskan di Tangan Vietnam

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 13 Desember 2021 | 06:46 WIB
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019. (TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA)

Skuad Harimau Malaya harus menelan kekalahan telak dengan skor 0-3.

Gol pertama Vietnam yang mengoyak gawang Malaysia dicetak oleh Nguyen Quang Hai.

Pemain yang sudah berpengalaman dalam laga kontra Malaysia itu mencetak gol di menit ke-32'.

Empat menit berselang, pemain Vietnam lainnya bernama Nguyen Cong Phuong menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat golnya.

Jelang pertandingan berakhir, Vietnam kembali melesatkan satu gol tambahan lewat Nguyen Hong Duc di menit ke-89'.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Libas Laos, Timnas Indonesia Depak Malaysia dari Posisi Puncak Klasemen

Hasil ini memastikan Malaysia tak cuma kalah tapi juga merana.

Akibat kekalahan ini, Malaysia yang semula berada di puncak klasemen grup B harus turun peringkat ke posisi tiga.

Sementara posisi puncak dikudeta Timnas Indonesia yang baru saja menang melawan Laos dan posisi kedua dihuni oleh Vietnam yang mengalahkan mereka.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan