BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyerang mental Malaysia usai skuat Garuda menahan imbang Vietnam untuk memuncaki grup B Piala AFF 2020.
Pertandingan timnas Indonesia vs Vietnam dalam laga ketiga grup B Piala AFF 2020, Rabu (15/12/2021) berakhir dengan hasil imbang 0-0.
Meski laga berakhir imbang dan didominasi Vietnam, Shin Tae-yong tetap bangga dengan permainan anak asuhnya.
Mengingat, Shin Tae-yong mengakui bahwa Vietnam merupakan tim terkuat di Piala AFF 2020 kali ini.
Hasil imbang telah mampu membawa timnas Indonesia bertahan di puncak klasemen grup B dengan perolehan 7 poin, sama dengan Vietnam namun unggul jumlah gol.
Setelah ini, skuat Garuda akan melakoni laga pamungkas grup B melawan Malaysia pada Minggu (19/12/2021) untuk menentukan lolos ke semifinal Piala AFF 2020.
Adapun menjelang laga krusial melawan timnas Malaysia, Shin Tae-yong menebar pesan ancaman kepada tim berjuluk Harimau Malaya itu.
Baca Juga: AFF 2020 - Perasaan Shin Tae-yong Berbunga-bunga Meski Telan Catatan Kurang Baik
Pernyataan tersebut disampaikan Shin Tae-yong saat timnas Indonesia berhasil menahan imbang Vietnam.
Usai laga timnas Indonesia vs Vietnam berakhir, Shin Tae-yong mengatakan bahwa skuat Garuda memiliki mental yang lebih kuat dibanding pasukan The Golden Stars.
"Vietnam tim terbaik kalau dilihat dari sisi kemampuan, kita (timnas Indonesia) kurang dari Vietnam." kata Shin Tae-yong dilansir dari laman PSSI, Kamis (16/12/2021).
"Namun dari sisi mental kita lebih kuat dan pemain melakukan pekerjaan dengan baik. Saya senang," tegasnya.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Media Vietnam: Buang-buang Waktu, Akting Sempurna Kambuaya!
Secara tak langsung, pernyataan tersebut dapat dikatakan menyerang mentalitas Malaysia.
Mengingat, pada laga sebelumnya Malaysia dibantai Vietnam dengan tiga gol tanpa balas.
Saat ini, Malaysia berada di urutan ketiga klasemen grup B Piala AFF 2020 dengan perolehan 6 poin dari 3 pertandingan.
Meski timnas Indonesia hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke semifinal, diprediksi kedua tim akan mencari kemenangan.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Superior! Spanyol Jadi Arena Perang Saudara Wakil Jepang
Sebab, kemenangan akan memudahkan timnas Indonesia dalam hasil drawing semifinal Piala AFF 2020 nanti.
Timnas Indonesia menghadapi Malaysia, pada laga terkahir Grup B Piala AFF 2020 di National Stadium, Minggu (19/12/2021) mendatang.
Sedangkan, Vietnam menantang Kamboja di Bishan Stadium, pada hari dan jam yang sama.
Source | : | PSSI Pers |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |