Gara-Gara Vietnam, Timnas Indonesia Kena Dampaknya! Shin Tae-yong: Stamina Terkuras

Sumakwan Wikie Riaja Jumat, 17 Desember 2021 | 15:20 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (tengah), sedang memberikan arahan kepada para pemainnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Kendati demikian, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengaku akan tetap fokus menghadapi Malaysia."Saat ini kondisi pemain sangat baik.""Memang laga melawan Vietnam membuat pemain pasti merasa terkuras stamina dan fisik mereka.""Saat ini kami langsung fokus menghadapi Malaysia," ucap Shin dikutip BolaStylo dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Wander Luiz Tak Lagi Bersama Persib, Bos Maung Bandung: Cari Penggantinya!Berlanjut, kepercayaan diri Shin pun diakui oleh salah satu pemain Timnas Indonesia asal klub Persebaya Surabaya, Ricky Kambuaya.

Ricky Kambuaya sedang menguasai bola dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021.
Ricky mengatakan jika rekan-rekan skuad garuda sudah diberikan materi permainan dari pelatih asal Korea Selatan itu.Sehingga tim akan menjalankan pola permainan dengan sebaik mungkin guna lolos ke babak semifinal Piala AFF 2020."Pelatih memberikan menu latihan pemulihan dan beristirahat dengan cukup hari ini."

Baca Juga: AFF 2020 - Upaya Tarik Ulur Egy Maulana di Tengah Kehadirannya Sebagai Penonton Biasa"Kondisi tim sangat baik dan semakin kompak.""Melawan Malaysia kami tetap kerja keras, disiplin dan fokus agar dapat meraih kemenangan demi asa lolos ke babak semifinal," tutur Ricky.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : PSSI.org
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan