Piala AFF 2020 - Ajakan Safee Sali dan Malaysia Dilarang Lakukan Hal Ini

Eko Isdiyanto Sabtu, 18 Desember 2021 | 11:37 WIB
Penyerang Timnas Malaysia, Safee Sali usai membobol gawang Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2010. (THESTAR.COM.MY)

BolaStylo.com - Jelang duel Indonesia melawan Malaysia di laga terakhir fase Grup B Piala AFF 2020, Safee Sali mengajak kedua suporter menjauhi perselisihan.

Malaysia membutuhkan kemenangan di laga terakhir fase grup Piala AFF 2020 guna memastikan langkah ke babak semifinal, sementara Indonesia hanya butuh hasil imbang.

Duel Indonesia melawan Malaysia digelar pada Minggu (19/12/2021) di Stadion Bishan, Singapura, Safee Sali ajak para suporter bersatu tanpa perselisihan.

Nama Safee Sali mencuat setelah melontarkan prediksinya yang menyebutkan Indonesia tidak akan lolos fase grup dan lebih menjagokan Malaysia serta Vietnam.

Sah-sah saja Safee berpendapat demikian mengingat ia memang salah satu mantan pemain timnas Malaysia yang pernah berjaya di Piala AFF 2020.

Baca Juga: Soal Gabung Real Madrid, Kylian Mbappe Menunggu Faktor Kejutan

Namun, prediksi Safee itu menyulut emosi sebagian netizen Indonesia yang tak terima hingga menggeruduk akun media sosial pribadinya dengan melontarkan hujatan-hujatan.

"Itu kan hanya prediksi saya untuk Timnas Indonesia, entah benar atau tidak, saya tidak tahu, karena hanya prediksi," kata Safee Sali dalam akun YouTube pribadi, 9 Desember 2021.

"Hanya Allah yang tahu, dan kalian harus bisa menerima prediksi orang. Seharusnya kalian bangga dong, saya pemain Malaysia, tapi tetap mengikuti perkembangan Timnas Indonesia.

"Harusnya komentarnya yang positif, jangan provokasi Indonesia-Malaysia." imbuhnya.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Singapura Kuat Optimis Bisa Kalahkan Thailand di Fase Grup

Tiga pemain pilar timnas Malaysia pada PIala AFF 2010: Safee Sali, Norshahrul Idlan Talaha, dan Safiq Rahim.

Sejatinya, Safee tak ingin adanya perselisihan antara suporter Indonesia dengan dirinya atau suporter Malaysia lain.

Jauh sebelum ini Safee pernah berupaya menyatukan kedua suporter dalam keharmonisan, yakni dengan cara bermain di kompetisi sepak bola Indonesia.

Kala itu ia bergabung dengan Pelita Jaya Karawang, tepat setelah tugasnya di Piala AFF 2020 selesai.

"Sebagai langkah permulaan saya. Indonesia dengan Malaysia tidak jauh beda dari bahasa, segi budaya, segi makanan," kata Safee Sali pada 18 Februari 2011.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Gawat! Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Terkini Pemain

"Saya pikir kalau saya ke sini, saya boleh menjalin persahabatan Indonesia-Malaysia karena kita adalah satu rumpun.

"Saya mau ke sini karena suasana tidak jauh berbeda dengan Malaysia." imbuhnya.

Sementara itu, jelang menghadapi Indonesia di laga terakhir fase Grup B Piala AFF 2020, Malaysia dilarang Tan Cheng Hoe hanya mengandalkan pemain keturunan.

Meski memiliki pemain keturunan berkualitas, Tan Cheng Hoe, menegaskan para pemainnya bisa memperlihatkan permainan terbaik di laga melawan Indonesia.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - 4 Bek Justru Berisiko untuk Malaysia, Harusnya Begini!

"Bukan karena tidak ada Aidil (Zafuan Abd Radzak) atau Shahrul (Saad), bahkan dengan dua (pemain) ini kami masih terlihat goyang," ucap Cheng Hoe dikutip Bharian.

"Cools datang dengan pengalaman yang dimiliki. Dia pemain yang bagus. Tetapi, saya berharap pemain lain bisa meningkatkan penampilannya.

"Dan kami tidak ingin bergantung pada Cools." imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan