Seret Nama Indonesia, Messi Thailand Ungkap Kebenaran di Balik Duel Neraka Semifinal Piala AFF 2020

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 20 Desember 2021 | 20:30 WIB
Pemain Thailand, Chanatip Songkrasin, digendong rekan setimnya setelah mencetak gol kontra Myanmar d (LILLIAN SUWANRUMPHA/AFP)

BolaStylo.com - Kapten Timnas Thailand, Chanatip Songkrasin megungkap fakta di balik duel bak neraka antara timnya kontra Vietnam di semifinal Piala AFF 2020.

Timnas Thailand berhasil lolos ke babak semifinal dengan status juara grup A usai melibas habis semua lawannnya di fase grup.

Namun, sayangnya mereka malah terjebak dam sebuah duel yang bisa dibilang bak neraka di semifinal Piala AFF 2020.

Pasalnya, mereka akan menghadapi Timnas Vietnam yang notabenenya berstatus jaura bertahan sekaligus tim terkuat di Asia Tenggara saat ini jika berdasar pada ranking FIFA.

Terkait duel sengit yang menanti di depan mata, kapten Timnas Thailand, Chanatip Songkrasin pun angkat bicara.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Kabar Buruk Hantui Singapura Jelang Hadapi Timnas Indonesia

Pemain yang dijuluki Messi Thailand mengungkap fakta jika duel melawan Vietnam tak pernah ada dalam prediksi mereka.

Kubu Thailand sejatinya mengira jika mereka akan menghadapi Indonesia bukannya Vietnam.

"Kebenarannya adalah, kami tidak berpikir kami akan bertemu dengan Vietnam di semifinal. Kami pikir kami akan menghadapi Indonesia," tutur Chanathip.

Di awal-awal sebelum kompetisi, Indonesia memang tak lebih difavoritkan dari Vietnam.

Sehingga banyak pihak mengira, Vietnam akan dengan mudah meraih status juara grup B.

Tapi, yang terjadi justru diluar dugaan banyak orang, Indonesia dengan perkasa berhasil keluar sebagai juara grup usai lebih unggul cetakan gol dari Vietnam.

Meski begitu, Chanatip tak mempermasalahkan siapa lawan timnya karena mereka harus tetap fokus.

"Tapi itu tak apa apa,sampai ke semifinal (berarti- red) semua lawan kuat. Kami utuh untuk sangat fokus," lanjutnya.

Chanatip dan para rekannya jga bertekad kuat untuk mengalahkan Vietnam.

Mengingat, sejak awal target mereka adalah juara Piala AFF 2020 apapun rintangannya.

"Kami tidak bisa kalah dari Vietnam di babak ini,” lanjut Chanathip.

"Kami tidak bisa membiarkan persiapan kami sia-sia. Tentu saja, semifinal selalu lebih sulit daripada pertandingan penyisihan grup. Tapi tujuan Thailand adalah mencapai final dan memenangkan kejuaraan."

 Baca Juga: Piala AFF 2020 - Pelatih Thailand Kaget Timnas Indonesia Mampu Ungguli Vietnam di Klasemen Grup

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 

 

 

 



Source : vnexpress.net
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan