Piala AFF 2020 - Terungkap, Wejangan Pelatih Singapura yang Bikin The Lions Tahan Imbang Indonesia

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 23 Desember 2021 | 17:30 WIB
Pelatih timnas Singapura, Tatsuma Yoshida. ()

BolaStylo.com - Pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida ternyata memberikan sebuah pesan yang membuat The Lions membara di babak kedua.

Timnas Singapura baru saja merampungkan laga leg pertama menghadapi Timnas Indonesia pada Rabu (22/12/2021).

Dalam laga tersebut, Timnas Singapura berhasil menahan imbang Indonesia.

Singapura yang tak terlalu difavoritkan secara mengejutkan berhasil mengancam gawang Indonesia.

Awalnya, Timnas Singapura tertinggal 0-1 dari Indonesia di babak pertama.

Baca Juga: Piala AFF 2020- Bawa-bawa Kualitas Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Bilang Begini Usai Timnya Tertahan Imbang!

 

Namun, saat bermain di babak kedua, skuad asuhan Tatsuma Yoshida itu tampil lebih percaya diri dan menyeimbangkan keadaan menjadi 1-1.

Gol penyeimbang Singapura itu dicetak oleh Ikhasn Fandi pada menit ke-70'.

Usut punya usut kemonceran Singapura di babak kedua itu ternyata dipengaruhi kata-kata sang pelatih.



Source : Strait Times
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan