Tempatkan Etos Kerja di Atas Talenta, Shin Tae-yong Rombak Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Reno Kusdaroji Jumat, 24 Desember 2021 | 11:00 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (PSSI.ORG)

BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dinilai telah menunjukkan bukti nyata dari perombakan skuat Garuda asuhannya di Piala AFF 2020 kali ini.

Hal tersebut dinyatakan oleh pelatih perintis Diklat Persib Bandung, Jaino Matos yang mengapresiasi Shin Tae-yong yang merombak timnas Indonesia.

Jaino Matos menilai bahwa Shin Tae-yong telah melakukan program terperinci untuk memajukan timnas Indonesia.

Sejak ditangani Shin Tae-yong, ia merasa timnas Indonesia mulai mengatasi aspek kebugaran yang sering kali melemahkan mereka.

Menurut pelatih asal Brasil itu, Shin menerapkan pendekatan sepak bola modern dalam program latihannya.

Berkat program dan proses nyata tim pelatih Shin Tae-yong, kebugaran skuat Garuda mulai terlihat membaik seperti di Piala AFF 2020 kali ini.

"Sejak hari pertama mereka punya program jelas, program yang menggunakan sains, program yang tertata rapi," kata Jaino dilansir BolaStylo dari Kompas (24/12/2021).

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Jadi Senjata Shin Tae-yong di Leg Kedua Lawan Singapura, Egy Ogah Lakukan Hal Ini

"Banyak masyarakat melihat hasil saja dan tidak mengetahui bagaimana coach Shin membuat analisis cocok untuk Indonesia sebelum menjalankan tugas.

Selain soal kebugaran, Jaino Matos juga memuji proses seleksi timnas Indonesia yang dilakukan Shin Tae-yong.

Dari semua pemain timnas Indonesia, mereka memiliki satu kesamaan yakni etos kerja dan semangat juang yang tinggi.

Hal ini yang membuat Jaino Matos menilai bahwa Shin Tae-yong sangat berani, karena menempatkan etos Kerja di atas kualitas dan talenta.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Kena Karma! Vietnam Kalah usai Park Hang-seo Remehkan Sepak Bola Thailand

Terbukti, mengutamakan etos kerja dibanding talenta membuat skuat Garuda lebih disiplin dan solid dalam hal permainan.

"Kebugaran, disiplin, dan kerja keras adalah faktor utama timnas untuk mengubah pola permainan seperti ini (di Piala AFF 2020)." lanjut Janio menjelaskan.

"Shin Tae-yong secara tata pilih pemain condong kepada pemain yang punya dedikasi dan disiplin tinggi.

"Ini cara membangun tim sepak bola, timnas maupun klub harus punya 25 pemain yang 1000 persen siap untuk mengikuti program secara penuh." tegasnya.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Hancurkan Rekor Vietnam, Pelatih Thailand Justru Kurang Puas & Menyesal

Lebih lanjut, ia menyoroti Shin Tae-yong ingin meningkatkan kebugaran timnas Indonesia dan menjadikannya senjata yang mematikan.

"Membangun kebugaran adalah salah satu senjata dan kekuatan."

Oleh karena itu, Jaino percaya timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong dapat meraih hasil terbaik di Piala AFF 2020.

"Kondisi fisik pemain timnas sangat luar biasa dan saya merasa pemain timnas bermain cukup pintar.

"Menyimpan tenaga, hemat tenaga, karena hari Sabtu akan bermain melawan Singapura. Pasti pressing habis-habisan." pungkasnya.

Adapun timnas Indonesia masih memiliki kesempatan yang sama besar dengan Singapura untuk lolos ke partai final Piala AFF 2020.

Baca Juga: Naik Dua Peringkat, FIFA: Indonesia adalah Tim Asia Paling Berkembang

Sebelumnya, timnas Indonesia bermain imbang 1-1 pada leg pertama semifinal (22/12/2021).

Kini, Shin Tae-yong akan mempersiapkan skuat Garuda melakoni leg kedua pasa akhir pekan ini (25/12/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Kompas.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan