"Setelah kita semua fokus, kerja keras semua pemain dan pelatih, Insya Allah bisa juara Piala AFF," imbuhnya.
Egy sudah bergabung latihan bersama timnas Indonesia pada Kamis (23/12/2021) setelah tiba di Singapura dua hari sebelumnya, yakni pada Selasa (21/12/2021).
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Vietnam Telan Kekalahan Pertama, Park Hang-seo: Pemain Saya Bermain Baik
Pemilik nomor punggung 10 timnas Indonesia itu memang absen di laga fase grup Piala AFF lantaran masih membela klubnya di Liga Slovakia, FK Senica.
Shin Tae-yong mungkin kini tak perlu khawatir soal juru gedor lini serangnya setelah beberapa striker yang diturunkan menunjukkan performa kurang memuaskan.
Kemenangan menjadi harga mati Indonesia jika ingin lolos ke final, sementara Thailand sudah menapakan satu langkah ke babak tersebut usai mengalahkan Vietnam di leg pertama.
The Golden Star asuhan Park Hang-seo untuk pertama kalinya menelan kekalahan setelah mencetak rekor fantastis dengan dengan catatan 33 laga tanpa kekalahan.
Baca Juga: Tempatkan Etos Kerja di Atas Talenta, Shin Tae-yong Rombak Timnas Indonesia di Piala AFF 2020
Source | : | pssi.org/twitter.com/@infosuporter |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |