Piala AFF 2020 - Sial Park Hang-seo Berlanjut, Kabar Buruk untuk Vietnam

Eko Isdiyanto Jumat, 24 Desember 2021 | 20:41 WIB
Pelatih Vietnam, Park Hang-seo ambruk setelah timnya dikalahkan Thailand. ()

BolaStylo.com - Kesialan belum menghindar dari Park Hang-seo dan timnas Vietnam, kabar buruk datang usai kalah dari Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Kekalahan Vietnam dari Thailand di semifinal leg pertama Piala AFF 2020 sekaligus menghancurkan rekor tak terkalahkan tim asuhan Park Hang-seo sejak 2017 lalu.

Vietnam kalah dengan skor 2-0, Chanatip Songkrasin menjelma sebagai pahlawan Elephant War lewat gua gol yang disarangkan ke gawang The Golden Star.

Namun, kesialan Vietnam rupanya tak berhenti sampai disitu karena saat ini Park Hang-seo tengah dibuat pusing usai timnya ditimpa kabar buruk.

Dilansir BolaStylo.com dari Thethao247.com, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengonfirmasi apabila bek andalan Do Duy Manh mengalami cedera parah.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Kelemahan Indonesia di Mata Striker Singapura

Cedera yang didapat saat Vietnam melawan Thailand itu mengharuskan Duy Manh menjalani proses pemulihan cukup panjang meski tak sampai menjalani operasi.

Duy Manh pun dipastikan absen membela Vietnam di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020 melawan Thailand nanti dan ini menjadi kabar buruk untuk Park Hang-seo.



Source : Thethao247.vn
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan