Menunggu Dinaturalisasi Indonesia, Mees Hilgers Diburu Klub Robin Van Persie

Eko Isdiyanto Senin, 27 Desember 2021 | 18:00 WIB
Pemain keturunan Indonesia yang bermain di FC Twente, Mees Hilgers (FCTWENTE.NL)

BolaStylo.com - Calon pemain naturalisasi Indonesia, Mees Hilgers tengah masuk dalam radar salah satu klub raksasa Liga Belanda yang dibela Robin Van Persie, Feyenoord Rotterdam.

Kabar menarik datang dari salah satu calon pemain naturalisasi Indonesia asal Belanda, Mees Hilgers yang ternyata diminati klub raksasa Liga Belanda, Feyenoord Rotterdam.

Mees Hilgers yang saat ini membela FC Twente itu memang tengah diincar Shin Tae-yong untuk segera dinaturalisasi dan memperkuat timnas Indonesia.

Wonderkid berusia 20 tahun itu memang tampil menawan bersama FC Twente musim ini, ia menjadi pilar andalan dalam 16 laga di liga dengan torehan satu gol dan assist.

Menurut laman Transfermarkt, Feyenoord yang kepincut dengan bakat sang pemain sudah mencoba menjalin komunikasi dengan FC Twente.

Baca Juga: Kondisi Lelah, Witan Sulaeman Sampaikan Pesan untuk Suporter Timnas Indonesia

Hilgers dikabarkan senang dan antusias menyambut kabar tersebut, meskipun ia mengaku masih bahagia bermain untuk FC Twente.

Mengingat kontraknya dengan FC Twente terbilang masih panjang, Hilgers hanya ingin bermain reguler dan memberikan kemampuan terbaiknya untuk klub.

"Sangat menyenangkan ketika klub sebesar itu tertarik. Itu adalah bukti bahwa Anda melakukannya dengan baik," ucap Hilgers dikutip dari De Telegraf/

"Namun, itu semua masih jauh dan saya juga masih bahagia di FC Twente, di mana saya masih memiliki kontrak yang panjang.

Baca Juga: Final Piala AFF 2020 - Pelatih Thailand Tak Nyaman Melihat Pemain Indonesia

"Saya memainkan hampir semua laga dan itu berjalan dengan baik. Sebelum musim, saya sejujurnya tidak menyangka ini.

"Saya tahu saya akan mengambil kesempatan itu jika saya mendapatkannya. Saya melakukannya. Saya senang mendapatkan begitu banyak menit." imbuhnya.

Produk asli binaan FC Twente itu bergabung dengan klub pada 2011, sembilan tahun kemudian ia melakoni laga perdana bersama tim senior di musim 2020-2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan