Final Piala AFF 2020 - Ambisi Timnas Indonesia untuk Juara Bukan Omong Kosong Belaka!

Reno Kusdaroji Rabu, 29 Desember 2021 | 17:00 WIB
Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, dan Witan Sulaeman berselebrasi saat Indonesia melawan Singapura pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)

Lebih lanjut, pemain FK Senica itu menegaskan ucapannya terkait motivasi untuk menjadi juara bukanlah omong kosong belaka.

"Tidak hanya sekadar bicara, tapi kami harus kerja keras untuk itu." lanjutnya yang terlihat optimis menang.

"Kami siap dan sangat ingin menjadi juara. Yang pertama, harus kami yakin bisa memenangkan pertandingan ini.

Karena keyakinan itu penting untuk membuat lebih percaya diri lagi." sambungnya.

Baca Juga: Final Piala AFF 2020 - Selain Bonus Uang, Pemerintah Indonesia Janjikan Penghargaan kepada Skuat Garuda

Sejatinya, kerja keras yang diucapkan Egy Maulana Vikri telah tercermin dari penampilan timnas Indonesia sepanjang babak penyisihan grup sampai semifinal.

Di mana pasukan muda Shin Tae-yong berhasil menjadi tim paling produktif dengan mengoleksi 18 gol hanya dari 6 laga.

"Kami akan bekerja keras sebagai tim, bahkan sampai darah penghabisan untuk membawa trofi ke Indonesia.

"Thailand memang ada di atas, tapi kami tidak takut. Bola bundar dan semua bisa terjadi di lapangan," pungkasnya.

Baca Juga: Final Piala AFF 2020 - Tak Mau Kalah, Manajer Timnas Indonesia Beri Bonus Uang Lebih Besar dari Thailand?



Source : PSSI.org
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan