AFF 2020 - Tak Bermain di Final Leg Kedua, Elkan Baggott: Masa Depan Cerah!

Sumakwan Wikie Riaja Minggu, 2 Januari 2022 | 14:06 WIB
Elkan Baggott ()

BolaStylo.com - Pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott angkat bicara soal masa depan Garuda meski tidak iku bermain di laga final leg kedua Piala AFF 2020.Para pendukung Timnas Indonesia nampaknya harus bersabar untuk melihat tim kebanggaannya merengkuh juara perdana Piala AFF.Sebab di ajang Piala AFF 2020 kali ini, Timnas Indonesia lagi-lagi harus pulang dengan status runner-up.Di partai final Piala AFF 2020, Indonesia harus takluk dari Thailand dengan agregat 2-6.

Baca Juga: AFF 2020 - Nyanyian Shin Tae-yong untuk Indonesia: Kami Calon Juara Berikutnya!

Kekalahan ini juga menjadi yang ke-5 bagi Indonesia saat bertemu tim Gajah Perang di final Piala AFF.Tercatat pada edisi Piala AFF tahun 2000. 2002, 2004, 2016 dan 2020, Indonesia belum sekalipun mengalahkan Thailand di partai final.Sedangkan Thailand berhasil mengemas 6 trofi Piala AFF dan menjadi tim yang paling banyak mengumpulkan gelar juara sampai saat ini.Meski harus gagal ke-6 kalinya,salah satu bek unggulan Indonesia, Elkan Baggott berpendapat jika masa depan Garuda sangat cerah.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ELKAN BAGGOTT (@elkanbaggott)

Baca Juga: AFF 2020 - Meski Tidak Juara, Hal Ini Bisa Jadi Kebanggaan untuk Indonesia

"Sangat bangga dengan apa yang sudah kami capai sepanjang turnamen (Piala AFF 2020) ini.""Sayangnya kalah di final tapi masa depan cerah," tulis Elkan dilansir dari Instgram pribadinya.

Baca Juga: AFF 2020 - Kritik Pedas Asisten Pelatih Vietnam Bahwa Indonesia Bukan Level Mereka!

Senada dengan Baggott, pelatih Shin Tae-yong tentang juga mengisyaratkan masa depan yang menjanjikan untuk skuad Indonesia."Berbekal pengalaman pada Piala AFF ini, kami akan maju menyongsong turnamen ke depan.""Dalam kompetisi berikutnya, kami akan menjadi calon juara dan itu tentu memerlukan persiapan yang baik," ucap Shin.Tentu, pernyataan dua internal Timnas Indonesia itu bisa saja tercapai.

Baca Juga: Final AFF 2020 - Lagu Lama Timnas Tentang Spesialis Runner-up, Kutukan Berlanjut?

Apalagi,skuad Garuda kini dipenuhi sederet pemain muda nan berbakat seperti Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Ramai Rumakiek, Elkan Baggott dan Asnawi Mangkualam.Di lain sisi, Indonesia sendiri akan mengikuti berbagai macam gelaran bergengsi seperti Piala AFF U-23 pada 14-26 Februari 2022, SEA Games 2021 pada Mei 2022 dan Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Juni 2022.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Instagram
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan