Saat Pelatih Thailand Dibuat Terkesan dengan Kemampuan Pemain Indonesia, Begini Komentarnya

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 2 Januari 2022 | 18:59 WIB
Pelatih Thailand, Alexandre Polking (FAT)

Ia juga menilai jika para pemain Indonesia akan memiliki masa depan yang cerah ke depannya.

"Hari ini kami tahu bahwa Indonesia aka berusaha untuk menang, dan mereka benar-benar berusaha keras," kata Alexandre Polking, Sabtu (1/1/2022).

"Saya juga harus mengucapkan selamat kepada mereka, karena mereka masih muda, mereka memiliki masa depan yang cerah. Anda pun pasti dapat melihatnya," lanjutnya.

"Mereka berusia dua puluhan, mereka berjuang, mereka benar-benar mencoba, mereka benar-benar percaya," pungkasnya.

Baca Juga: Media Vietnam Ikut Heran Indonesia Dapat Penghargaan Tim Fair Play di Piala AFF 2020

Sebagaimana komentar Polking, para pemain Timnas Indonesia memang menunjukkan semangat juang luar biasa di leg kedua.

Skuad asuhan Shin Tae-yong itu berani tampil menyerang sejak awal babak dan bahkan mengoyak gawang Thailand di menit ke-7' lewat Ricky Kambuaya.



Source : Kompas.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan