Imbang Lawan Chelsea, Pentolan Liverpool Frustasi Lihat Gelar Juara di Tangan Man City

Reno Kusdaroji Senin, 3 Januari 2022 | 11:00 WIB
Bek Liverpool, Virgil van Dijk, menyalahkan lini serang timnya yang gagal mencetak gol dalam kekalahan dari Leicester City. (TWITTER.COM/SHOWBIZNOTICE)

BolaStylo.com - Pentolan Liverpool, Virgil van Dijk menilai peluang Manchester City menjuarai Liga Inggris usai timnya tertahan imbang Chelsea.

Virgil van Dijk cukup kritis terhadap hasil pertandingan big match daei Liga Inggris pekan ke-21 kemarin (2/1/2022).

Hasil Liga Inggris pekan kemarin menunjukan Manchester City menang 2-1 atas Arsenal dan Chelsea imbang 2-2 lawan Liverpool.

Hasil tersebut membawa Manchester City nyaman di puncak klasemen dengan 53 poin, berjarak 10 poin lbih dari Chelsea di posisi kedua (43) dan Liverpool (42).

Melihat klasemen sementara Liga Inggris, Virgil van Dijk tak memungkiri bahwa Manchester City memiliki peluang sangat besar untuk juara musim ini.

Meski pasukan Pep Guardiola berjarak 11 poin, Van Dijk menolak untuk menyerah karena semuanya masih dapat terjadi.

"Tidak pernah berhenti untuk percaya." kata Van Dijk usai bermain imbang melawan The Blues, dilansir dari Mirror UK.

Baca Juga: Chelsea Vs Liverpool - Sikut Bek Chelsea, Sadio Mane Harusnya Kartu Merah

"Ini celah yang besar, mereka (Manchester City) memiliki gelar juara saat ini, tetapi apapun masih bisa terjadi." tegasnya.

Di sisi lain, celah yang begitu besar sebenarnya juga membuat Virgil van Dijk terdengar frustasi.

Sebab Liverpool juga pernah merasakan berada di tempat Manchester City saat ini, memuncaki klasemen dengan jarak poin yang jauh.

Tepatnya di awal musim ini, The Reds yang bersaing dengan Chelsea dan Man City sempat memuncaki klasemen Liga Inggris.

Baca Juga: Link Live Streaming Liverpool Vs Newcastle United Liga Inggris

Namun mereka gagal memanfaatkan momen singkat tersebut hingga akhirnya beberapa hasil imbang membuat Liverpool bersaing dengan Chelsea untuk posisi runner-up.

Sementara Manchester City seorang diri nyaman di puncak klasemen sampai saat ini.

"Sayangnya kami pernah ke sana (puncak klasemen) dan kamik memiliki celah di depan. tapi kami menyia-nyiakannya." kata Van Dijk.

"Semuanya mungkin. Kami akan fokus pada diri kami sendiri, Chelsea akan fokus pada diri mereka sendiri.

Baca Juga: Hasil Drawing 16 Besar Liga Champions 2021-2022 - Inter Vs Liverpool, PSG Vs Real Madrid

"Kami hanya harus mendapatkan hasil. Dapatkan hasil, mainkan sepakbola yang bagus, menangkan pertandingan.

"Kedengarannya cukup mudah tetapi seperti yang Anda lihat, itu sulit." tegasnya.

Adapun Pep Guardiola tak ingin berpuas diri meski Manchester City memiliki jarak yang cukup aman dari kompetitor terdekatnya, Chelsea dan Liverpool.

Guardiola menolak untuk mempercayai bahwa perburuan gelar sudah hampir usai mengingat musim yang masih panjang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : mirror.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan