India Open 2022 - Ahsan/Hendra Diprediksi Mudah Lolos ke Semifinal, Ganda Putra Malaysia Membayangi!

Reno Kusdaroji Rabu, 5 Januari 2022 | 09:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat tampil pada babak pertama Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre & The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Rabu (24/11/2021). (AGUSTINUS TRI MULYADI/HUMAS PP PBSI)

BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan diprediksi akan cukup mudah lolos sampai ke semifinal India Open 2022.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi unggulan pertama pada nomor ganda putra di India Open 2022.

Rencananya, India Open 2022 akan berlangsung di New Delhi selama 11 sampai 16 Januari mendatang.

Adapun PBSI tidak mengirim para pemain pelatnas karena beberapa pertimbangan sehingga, Indonesia hanya mengirim 4 wakil pemain profesional dan non-pelatnas.

Salah satu pertimbangan terbesarnya ialah karena PBSI hanya memiliki persiapan minum untuk India Open 2022, sehingga performa pemain diprediksi tak bisa maksimal.

Selain itu, PBSI juga akan menggelar Seleksi Nasional (Seleknas) sebagai bagian dari program regenerasi, promosi dan degradasi tahun 2022.

Selain Ahsan/Hendra, Indonesia juga mengirim Tommy Sugiarto (tunggal putra), Fitriani (tunggal putri) dan Yulia Yoshephine Susanto (tunggal putri).

Baca Juga: Media Korea Selatan Bongkar Mandat Presiden Jokowi kepada Shin Tae-yong!

Adapun dari keempat pemain tersebut, Ahsan/Hendra menjadi wakil yang memiliki peluang besar menjuarai India Open 2022.

Hasil drawing India Open 2022 menunjukkan, The Daddies yang menjadi unggulan pertama turnamen tidak bertemu dengan lawan berat di babak-babak awal.

Oleh karena itu mereka diprediksi akan mudah lolos sampai ke partai semifinal India Open 2022.

Di mana keduanya baru akan berjumpa ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi yang menjadi unggulan ketiga turnamen.

Baca Juga: Man United Sangat Kacau, Tak Pantas Sekarang Menilai Kualitas Ralf Rangnick

Adapun secara rekor pertemuan, Ahsan/Hendra lebih unggul daripada ganda putra Malaysia itu dengan mengantongi dua kemenangan dan satu kekalahan.

Sebelumnya, The Daddies mengalahkan Ong/Teo di French Open 2019 dan Australian Open 2019. Sementara mereka sempat kalah di Thailand Open 2019.

Jika berjalan mulus, Ahsan/Hendra akan menantang wakil tuan rumah, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty yang menjadi unggulan kedua turnamen di partai final.

Sama seperti rekor pertemuan melawan Ong/Teo, Ahsan/Hendra juga diunggulkan menang atas wakil tuan rumah dengan mengantongi 3 kemenangan dan sekali kalah.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Waktu Mendesak, Ketum PSSI Beri Mandat Shin Tae-yong Segera Lakukan Hal Ini

Sebelumnya, Ahsan/Hendra mengalahkan Satwiksairaj/Chirag di China Open 2018, Indonesia Masters 2010, dan Thailand 2021 serta kalah di Frenc Open 2019.

Adapun Ahsan/Hendra akan berjumpa Prem Singh Chouhan/Rajesh Verma (India) di babak pertama India Open 2022.

Jika menang, mereka akan berjumpa pemenang duel Bhaskar Chakraborty/Kapil Chaudhary vs Shashwat Dalal/Satinder Malik di babak kedua.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan