Piala AFF U-23 2022 - Tanpa Egy & Asnawi, Shin Tae-yong Selipkan Pemain U-18 Demi Hal Ini!

Reno Kusdaroji Sabtu, 8 Januari 2022 | 13:00 WIB
Asnawi Mangkualam, Egy Maulana Vikri, dan Witan Sulaeman berselebrasi saat Indonesia melawan Singapura pada laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)

BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menegaskan akan memanggil sejumlah pemain dari skuat U-18 untuk bermain di Piala AFF U-23 2022.

Usai mengantarkan timnas Indonesia menjadi runner-up Piala AFF 2020, Shin Tae-yong akan memanggil sejumlah pemain untuk persiapan Piala AFF U-23 2022.

Seperti diketahui, Piala AFF U-23 2022 akan berlangsung secara terpusat di Kamboja selama 14 sampai 26 Februari mendatang.

Sama seperti Piala AFF 2020, turnamen AFF U-23 juga akan memakai dua venue yakni Stadion Morodok Techno dan Prince Stadium.

Adapun hasil drawing menunjukkan timnas U-23 Indonesia tergabung dalam grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Shin Tae-yong Bocorkan 13 Pemain yang Akan Dipanggil!

Sementara tiga tim kuat di Asia Tenggara, Thailand, Vietnam, dan Singapura berada di grup C.

Sedangkan tuan rumah, Kamboja, Timor Leste, dan Brunei Darussalam tergabung dalam grup A.

Mengingat timnas senior diisi sejumlah pemain muda, hal ini menguntungkan bagi Shin Tae-yong untuk membentuk timnas U-23 Indonesia yang baru.

Baca Juga: Gara-gara Punya Status Spesial, Nadeo Argawinata Dapat Bonus Rp30 Juta Berkat Piala AFF 2020



Source : Antara,kompas,BolaStylo
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan