Piala AFF U-23 2022 - Alasan Shin Tae-yong Bikin Timnas Indonesia Berpeluang Besar Pertahankan Gelar Juara

Reno Kusdaroji Sabtu, 8 Januari 2022 | 14:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memberikan sambutan dalam acara pelepasan skuat Garuda di Hotel Sultan, Jakarta, 6 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Adapun timnas U-23 Indonesia berpeluang besar mempertahankan gelar juara berkat perombakkan besar-besaran yang dilakukan Shin Tae-yong di timnas senior.

Pelatih asal Korea Selatan itu dengan berani melakukan gebrakan dengan memasukkan 13 pemain dari timnas U-23 sebelumnya untuk bermain di timnas senior.

Meski sempat diragukan, timnas senior yang diisi selusin pemain muda itu tampil impresif hingga menjadi runner-up Piala AFF 2020.

Hal ini membuat Shin Tae-yong percaya timnas U-23 Indonesia memiliki peluang besar untuk berprestasi di Piala AFF U-23 2022.

Baca Juga: Bukti Nyata Shin Tae-yong Bikin Timnas Indonesia Jadi Kandidat Juara Piala AFF U-23 2022

Ia menegaskan akan kembali memanggil pemain yang tak jauh berbeda dari skuat Garuda di Piala AFF 2020.

"Saya akan membawa skuad seperti sekarang," kata Shin Tae-yong terkait persiapan untuk AFF U-23, Jumat (31/12/2021) dilansir dari Kompas.

"Tetapi pemain yang bermain di luar negeri seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Elkan Baggott, dan Asnawi Mangkualam mungkin tidak bisa ikut." tegasnya.

Adapun STY ingin mengisi tempat kosong yang ditinggal Egy Maluana Vikri dkk dengan para pemain dari timnas U-18 Indonesia.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - PSSI Antisipasi Kabar Buruk Bagi Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

"Saya hanya akan memanggil pemain dari Liga Indonesia," kata Shin Tae-yong dilansir dari Antara, Jumat (7/1/2022).

"Akan ada lima sampai enam pemain dari tim junior (timnas U-18 Indonesia) yang akan dipanggil." tegasnya.

Jika melihat komposisi timnas senior, setidaknya ada 9 pemain yang tersedia untuk dipanggil Shin Tae-yong bermain di Piala AFF U-23 2022.

Mereka di antaranya dua kiper, Ernando Ari (Persebaya, 19 tahun) dan Muhamad Riyandi (Barito Putera, 21) dan penyerang Hanis Saghara Putra (Tira Persikabo, 22).

Kemudian tiga pemain berlakang, Alfeandra Dewangga Santosa (PSIS 20), Pratama Arhan Alif Rifai (PSIS, 20), dan Rizky Ridho Ramadhani (Persebaya, 20).

Tiga pemain gelandang, Kadek Agung (Bali United, 23), Rachmat Irianto (Persebaya, 22), dan Ramai Melvin Rumakiek, Persipura.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2022 - Shin Tae-yong Bocorkan 13 Pemain yang Akan Dipanggil!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Antara,tribunnews,kompas,BolaStylo
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan