Bukannya Takut Ketemu Ahsan/Hendra, Ini Alasan Ganda Putra Nomor 1 Malaysia Tak Ikuti India Open 2022

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 10 Januari 2022 | 12:30 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, pada Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Selasa (23/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

BolaStylo.com - Ganda putra nomor 1 Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik mengungkap alasan tak turun bertanding di India Open 2021.

India Open 2022 akan menjadi ajang pembuka kompetisi bulu tangkis musim ini.

Meski begitu, banyak pebulu tangkis ternama dunia yang memilih absen dari India Open 2022.

Salah satu yang memastikan diri tak akan turun dalam kompetisi itu adalah ganda putra nomor 1 Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Absennya Aaron/Soh ini secara tidak langsung membeirkan keuntungan pada ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Mengingat, ini berarti satu lawan berat Ahsan/Hendra berkurang di kompetisi tersebut.

Sementara itu di sisi lain, Aaron/Chia ternyata memiliki alasan mengapa memilih absen dari kompetisi tersebut.

Baca Juga: Kondisi Liganya Tak Seperti Indonesia, Malaysia Ditegur FIFA

Ganda putra Malaysia ini mengaku jika mereka sudah merencanakan hal itu sejak lama karena ingin memiliki waktu bersantai dan lebih untuk melakukan persiapan demi kompetisi lainnnya.

"Kami telah memutuskan selama kompetisi di Eropa bahwa kami tidak akan berpartisipasi pada India Open. Ini memungkinkan kami untuk bersantai dan melakukan persiapan untuk musim 2022," kata Chia dilansir dari Stadium Astro.



Source : BolaSport.com,Stadium Astro
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan