Piala AFF U-23 2022 - Demi Hal Ini, Shin Tae-yong Berani Beda Pendapat dengan Ketum PSSI

Reno Kusdaroji Kamis, 13 Januari 2022 | 16:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kiri), nampak sedang berdiskusi dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kanan), yang baru tiba di Tanah Air seusai bertarung di Piala AFF 2020, 2 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sebab, ia menilai timnas U-23 Indonesia membutuhkan pemain seperti Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri untuk bertanding di Piala AFF U-23 2022.

Oleh karena itu, Mochamad Iriawan berniat untuk melobi klub Egy dan Elkan agar mau meminjami pemainnya lagi untuk mewakili timnas Indonesia.

"Ini memerlukan komunikasi secara intens agar mereka bisa kami pinjam lagi."

"Mudah-mudahan itu bisa dilakukan," kata Iriawan dikutip dari BolaSport.com, Minggu (2/1/2022).

Baca Juga: Dibalik Protes Pelatih Persiraja Kepada Wasit: Dia Benar-Benar Membunuh Kami!

Di sisi lain, Shin Tae-yong mengisyaratkan tak akan memanggil pemain yang bermain di luar negeri karena beberapa alasan.

Salah satunya dan yang paling utama ialah karena Shin Tae-yong berniat untuk memanfaatkan pemain lokal yang bermain di Liga 1.

Ia ingin memberikan kesempatan kepada para pemain lokal untuk tampil di turnamen internasional.

Selain itu, Shin Tae-yong menilai para pemain yang bermain di luar negeri lebih baik fokus di klub.

Baca Juga: FIFA Matchday untuk Timnas U-23 Indonesia, Persib Siap Berkolega dengan Shin Tae-yong!

Sebab, Piala AFF U-23 2022 tidak masuk dalam agenda resmi FIFA dan sudah sepantasnya mereka fokus pada klub masing-masing.

Hal tersebut disampaikan oleh Shin Tae-yong dalam wawancaranya bersama Deddy Corbuzier.

"Saat ini Elkan Baggott, Witan Sulaeman, Asnawi, dan Egy memang tidak bisa dipanggil, biar fokus di klub masing-masing." kata Shin Tae-yong.

"Tidak dipanggil karena memang ada regulasi dari FIFA, kami tidak bisa memanggil pemain sesuka hati jika bukan FIFA Matchday," jelasnya.

Baca Juga: Laga Indonesia Vs Bangladesh Terancam Batal, Deretan Masalah Ini Penyebabnya

Adapun hasil drawing Piala AFF U-23 2022 menunjukkan timnas Indonesia tergabung dalam grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos.

Sementara tiga tim kuat, Thailand, Vietnam, dan Singapura berada dalam grup C.

Sedangkan tuan rumah Kamboja, Timor Leste, Filipina, dan Brunei Darussalam berada di grup A.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : tribunnews,kompas,BolaSport.com,bolanas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan