Hasil India Open 2022 - Thailand Dominasi 2 Gelar Juara, Salah Satunya Tanpa Berkeringat!

Reno Kusdaroji Minggu, 16 Januari 2022 | 15:38 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Thailand, Busanan Ongbamrungphan, meluapkan emosinya usai memastikan diri memenangi laga semifinal Orleans Masters 2021 kontra rekan senegara, Pornpawee Chochowong, di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Sabtu (27/3/2021). (YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO)

BolaStylo.com - Thailand dipastikan meraih 2 gelar juara di India Open 2022 usai ganda putri mereka, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard menang di laga final.

Thailand terbilang menjadi negara tersukses yang mendominasi dengan mengirimkan tiga wakilnya ke final India Open 2022.

Tiga wakil tersebut adalah Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard, Supanida Katethong, dan Busanan Ongbamrungphan.

Adapun ganda putri mereka, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Amsaard membuka partai final pada siang hari ini (16/1/2022) dengan kemenangan untuk Thailand.

Baca Juga: Final India Open 2022 - Ahsan/Hendra Diklaim Idola yang Patut Didominasi!

Bermain di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard mengalahkan unggulan ketiga asal Rusia, Anastaslia Akchurina/Olga Morozova.

Berstatus unggulan keempat turnamen, Benyapa/Nuntakarn berhasil menang straight game dengan skor 21-13, 21-5 hanya dalam 34 menit.

Kemenangan Benyapa/Nuntakarn memastikan Thailand mengantongi dua gelar juara sekaligus.

Baca Juga: India Open 2022 - Banjir Rezeki, Raja Bulu Tangkis Singapura Akui Siap Raih Trofi



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan