BolaStylo.com - Pemain Barcelona, Philippe Coutinho kembali ke Liga Inggris bersama Aston Villa dan langsung menjadi petaka bagi kemenangan Manchester United.
Pelatih Aston Villa, Steven Gerrard membawa mantan rekannya, Philippe Coutinho pulang ke Liga Inggris usai direkrut Barcelona dari Liverpool pada 2018 silam.
Kini, Philippe Coutinho dipinjam tim Steven Gerrard dari Barcelona sampai akhir musim nanti, tepatnya sampai tanggal 30 Juni 2022.
Adapun Coutinho melakoni debutnya bersama Aston Villa saat menjamu Manchester United di markas mereka, Villa Park.
Baca Juga: Kalahkan Chelsea, Guardiola Klaim Man City Mustahil Lakukan Hal Ini!
Meski turun hanya sebagai pemain pengganti, Coutinho bisa menggagalkan pesta kemenangan Manchester United.
Dalam pertandingan tersebut, Coutinho mencetak gol kedua Aston Villa pada menit ke-81 yang membuat skor akhir menjadi imbang 2-2.
Adapun Setan Merah unggul lebih dulu lewat brace Bruno Fernandes (6', 67') sementara gol pertama Aston Villa dicetak Jacob Ramsey (77').
Baca Juga: Imbang Lawan Aston Villa, Rangnick Tak Tau Hal Positif dari Man United
Usai pertandingan berakhir, Philippe Coutinho mengomentari kepulangannya ke Liga Inggris.
“Ya, saya merindukan pertandingan-pertandingan ini, saya merindukan Liga Inggris," kata Coutinho bersyukur kepada Sky Sports dalam wawancara pasca-pertandingan.
"Saya sangat senang berada di sini, mengenal rekan tim baru saya.
"Itu adalah awal yang baik, kami memiliki permainan yang bagus dan kami terus percaya sampai akhir. Kami tidak kalah dan kami terus maju."
Baca Juga: Coutinho Bawa Jimat Pemberian Lionel Messi ke Inggris, Ini Bentuknya
???? "I've missed the Premier League!"Aston Villa's Philippe Coutinho and Jacob Ramsey provide their reaction to a dramatic evening at Villa Park ???? pic.twitter.com/TclCspUaY3
— Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) January 15, 2022
Pemain asal brasil itu juga merenungkan waktu buruknya di Barcelona, di mana ia lebih banyak tidak disukai.
"Saya mengalami banyak pasang surut, tapi itu sudah di masa lalu," katanya terkait empat tahun setelah meninggalkan sepak bola di Inggris.
"Saya di sini fokus pada tujuan klub dan manajer dan saya ingin melakukan pekerjaan dengan baik untuk membantu rekan tim saya dan klub." tegasnya.
Kepindahan ke Barcelona yang tak sesuai ekspektasi membuat Coutinho sangat bersyukur bisa kembali ke Liga Inggris.
Baca Juga: Rooney Kecam Pernyataan Ronaldo Soal Man United Finish 3 Besar Liga Inggris
Meskipun tak bersama Liverpool kembali, setidaknya ia bisa bermain di bawah arahan mantan kaptennya sendiri, Steven Gerrard.
Steven Gerrard sendiri memuji penampilan Philippe Coutinho dkk yang mampu menjegal Manchester United yang sedang mengejar posisi empat besar Liga Inggris.
"Saya pikir kami adalah yang terbaik di babak kedua daripada yang pertama, terutama dari 25 menit pertama" kata Gerrard kepada Villa TV.
"Kami memulainya dengan kurang siap, kami tidak agresif, kami pasif dan kami tentu saja pantas kebobolan gol cepat.
Baca Juga: Coutinho Ingin Gabung Pasukan Steven Gerrard, Legenda Liverpool Itu Malah Tak Peduli!
"Jadi itu sangat mengecewakan. Kami sedikit meningkat setelah tertinggal satu gol.
"Saya tidak menyukai apa yang saya lihat di babak pertama. Jadi kami harus memasukkan pemain untuk mengubah permainan (termasuk Coutinho).
"Saya pikir kami sangat baik di babak kedua untuk sebagian besar.
"Meski sempat kebobolan lagi, para pemain menunjukkan karakter yang luar biasa, keberanian yang luar biasa, kami menyelesaikannya dengan sangat kuat." pungkasnya.
Hasil imbang ini membawa Aston Villa berada di posisi ke-13 dengan perolehan 23 poin.
Sementara Manchester United tertahan di urutan ketujuh klasemen dengan perolehan 32 poin.
Source | : | Sky Sports |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |