Sempat Mengancam, Guardiola Tarik Rem Darurat Usai Tahu Rahasia Besar Sir Alex Ferguson

Eko Isdiyanto Selasa, 18 Januari 2022 | 08:00 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, usai laga melawan Arsenal di Stadion Emirates, London, Inggris, Sabtu (1/1/2022) waktu setempat. (TWITTER.COM/BBC)

BolaStylo.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola terkejut dan memilih mundur usai mengetahui salah satu rahasia besar Sir Alex Ferguson semasa aktif di Manchester United.

Kesuksesan Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022 membuat Pep Guardiola mendapat berkat tersendiri sebagai seorang manajer.

Pep Guardiola kembali dinobatkan sebagai Manager of the Month untuk periode Desember 2021, tepat setelah Manchester City mengalahkan Chelsea.

Melakoni pekan ke-22 Premier League, Man City berhasil menuntaskan perlawanan Chelsea dengan skor 1-0 di Stadion Etihad, Sabtu (15/1/2022).

Raihan Manager of the Month itu membuat Guardiola total mengoleksi 11 trofi, terhitung sejak ia menukangi The Citizen pada musim 2016-2017.

Baca Juga: Juara India Open 2022, Bocah Ajaib Tuan Rumah Berprestasi Sesuai Ekspektasi!

Torehan tersebut sekaligus mendekatkan Guardiola pada dua manajer legenda Premier League, Arsene Wenger (15) dan Sir Alex Ferguson (27).

Tak pelak ketika ditanyai soal raihan gelar itu, mantan manajer Barcelona ini sempat sesumbar akan menyalip torehan kedua manajer legenda itu.

Terutama Sir Alex Ferguson yang memang memiliki sentimen sendiri terhadap klub Kota Manchester, namun Guardiola buru-buru tarik rem darurat.

Tepat setelah mengetahui salah satu rahasia besar milik mantan manajer legendaris Manchester United tersebut.

Baca Juga: Haruna Soemitro Angkat Bicara Usai Kritikannya Timbulkan Kegaduhan, PSSI Tegaskan Nasib Shin Tae-Yong Aman

Guardiola memilih mundur dan tak mau mengejar perolehan gelar Manager of the Month milik Sir Alex Ferguson yang berjumlah 27 trofi.

"Anda telah memenangkan 11 sekarang, Pep, hanya Wenger dan Ferguson yang menang lebih banyak dari Anda. Jadi, apakah itu sesuatu yang bisa kamu banggakan?" tanya reporter.

"Hati-hati, Sir Alex, Arsene. Aku datang," jawab Guardiola dengan tersenyum.

"Berapa banyak?!" ucap Guardiola terkejut keheranan meski masih sempat melempar senyum kepada reporter yang menanyainya.

Baca Juga: Minions Bantu Wakil Tuan Rumah Hancurkan Ahsan/Hendra di Final India Open 2022!

"Ya Tuhan! Oke, itu miliknya! Saya pasti tidak akan mengejarnya." imbuhnya.

Selama 27 tahun menukangi Manchester United, Sir Alex Ferguson memang menjelma sebagai manajer yang paling disegani di Liga Inggris.

Sir Alex merupakan sosok di balik trengginasnya Man United di Liga Inggris, khususnya setelah memasuki era Premier League hingga pensiun di 2013 lalu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Sportbible
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan