Sebab, ia merasa telah melakukan tugasnya sebagai anggota Exco PSSI dengan melontarkan kritikan supaya timnas Indonesia menjadi lebih baik.
"Saya mengalir saja, wong apa yang saya sampaikan seperti air mengalir, kan itu juga ngobrol biasa saja." pungkasnya.
Adapun Mochamad Iriawan juga telah mengajak publik melihat dari sudut pandang yang lebih luas.
Bagi Ketua Umum PSSI itu, kritik Haruna kepada Shin Tae-yong adalah pro dan kotnra yang selalu ada dalam diskusi.
"Ini kan zaman demokrasi, orang boleh berpendapat dan sebagainya," kata pria yang akrab disapa Iwan Bule ini.
"Saya pikir netizen atau publik menilai mungkin berpikir Pak Haruna ingin menggantikan Shin Tae-yong, tapi tidak demikian koridornya," jelasnya.
"Shin Tae-yong akan kita pakai sampai habis kontrak. Situasi demokrasi wajar saja orang menyampaikan apa di media sosial. Saya pastikan Shin Tae-yong aman." tegasnya.
Sebelumnya, sosok Haruna Soemitro menjadi perhatian publik usai melontarkan kritikan pedas pada Shin Tae-yong dalam sebuah podcast.
Baca Juga: Kontroversi Haruna Soemitro Gaduhkan Warganet, Seret Nama Luis Milla & Naturalisasi!
Dalam pernyataanya, Haruna sempat menuding pelatih Shin kurang bisa menerima kritik.
Selain itu, Haruna juga mengkritik game plan dan gaya kepelatihan Shin di timnas Indonesia berbeda dengan apa yang diterapkan di klub-klub yang bermain di Liga 1.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |