Dipanggil Roberto Mancini, Mario Balotelli Tak Mau Pulang ke Italia?

Eko Isdiyanto Selasa, 25 Januari 2022 | 16:00 WIB
Mario Balotelli saat memperkuat timnas Italia. (TWITTER.COM/THESCORE)

BolaStylo.com - Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) resmi memanggil Mario Balotelli kembali ke timnas Italia, namun striker gaek itu isyaratkan tak mau kembali ke Italia.

Mario Balotelli menjadi salah satu dari 35 pemain yang dipanggil menjalani pemusatan latihan timnas Italia, namun sang pemain seolah tak tertarik bergabung.

Dalam waktu dekat Mario Balotelli diperkirakan belum akan pulang ke Italia bergabung dengan timn nasional yang kini diarsiteki Roberto Mancini.

Seperti yang diketahui bersama, Super Mario saat ini tengah merumput di Liga Turki bersama Adana Demispor dan sudah mengoleksi 20 penampilan.

Sejauh itu Balotelli berhasil mencetak delapan gol dan empat assist, eks pemain Manchester City dan Liverpool itu seolah sedang berada di zona nyaman.

Baca Juga: Wonderkid Liga 1 Beberkan Kondisi Timnas Indonesia & Sebut Timor Leste Tim yang Ngeyel

Di usianya yang sudah 31 tahun, Balotelli disebut sedang menikmati kehidupan dari karier sepak bolanya yang rumit dan tak buru-buru kembali ke Italia.

Sementara hubungan Balotelli dengan Mancini yang dahulu sempat panas, kini seolah sudah dilupakan olehnya.

"Saya baik-baik saja di Turki, sekarang saya dalam suasana hati yang baik," ucap Balotelli dikutip dari Bresciaingol.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan