Saking Kecewanya, Shin Tae-yong Sumpahi Timnas Indonesia Begini Jika Tak Berubah!

Reno Kusdaroji Jumat, 28 Januari 2022 | 16:00 WIB
Shin Tae-yong mengaku kecewa terhadap penampilan timnas Indonesia saat melawan Timor Leste yang tak maksimal. (Twitter/ PSSI)

Adapun Timnas Indonesia menang berkat gol Ricky Kambuaya (65'), Pratama Arhan (73'), dan gol bunuh diri kiper Georgino Jose (77'), serta bek Filomeno (80').

Usai pertandingan berakhir, Shin Tae-yong bersyukur skuad Garuda bisa memenangkan pertandingan.

Namun di balik rasa syukurnya, Shin Tae-yong tak bisa memungkiri bahwa dirinya kecewa terhadap permainan Timnas Indonesia, terutama di babak pertama.

Menurut juru taktik asal Korea Selatan itu, masih banyak yang harus dievaluasi dari permainan Timnas Indonesia.

Baca Juga: Ketika Evan Dimas dkk Kena 'Hairdryer Treatment' ala Shin Tae-yong

"Saya pikir, performa pada babak pertama harus dievaluasi dengan baik." kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers pasca-pertandingan, dilansir dari Kompas.

Saking kecewanya, Shin Tae-yong tak segan-segan menuding Timnas Indonesia tidak dapat menjadi tim yang kuat bahkan di Asia Tenggara jika tidak berubah.

"Dengan performa seperti itu (melawan Timor Leste), kami tidak akan menjadi tim yang kuat di Asia Tenggara." tegasnya.

Oleh karena itu, Shin Tae-yong berjanji akan berusaha keras untuk merubah Timnas Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tegaskan Kekecewaan Melihat Permainan Timnas Indonesia



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan