Usai Dipermalukan Timnas Indonesia, Pelatih Timor Leste Bicara Soal Balas Dendam!

Reno Kusdaroji Jumat, 28 Januari 2022 | 16:30 WIB
Pelatih timnas Timor Leste, Fabio Maciel, sedang mengamati para pemainnya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Lebih lanjut, Fabio Maciel juga memuji permainan Timnas Indonesia.

Menurutnya melawan Skuad Garuda memang tidak pernah mudah, apalagi jika di kandang mereka.

Selain itu, Timor Leste juga turun dengan kekuatan para pemain muda yang umurnya mayoritas di bawah usia 22 tahun.

Mengingat, laga persahabatan kali ini adalah bagian dari persiapan Timor Leste untuk Piala AFF U-23 2022 di Kamboja pada bulan Februari mendatang.

Baca Juga: Di Balik Kemenangan Indonesia atas Timor Leste, Shin Tae-yong Akui 2 Pemain Ini Mengubah Permainan

Oleh karena itu, ia memaklumi kesalahan yang dilakukan para pemain mudanya.

"Saya memakuli kesalahan yang dilakukan pemain-pemain belia ini," ucap Fabio Maciel melanjutkan.

"Itulah proses yang harus mereka lalui sebagai pesepak bola muda." jelasnya.

Adapun Fabio Maciel bicara soal balas dendam untuk mengalahkan Timnas Indonesia di laga persahabatan yang selanjutnya.

Baca Juga: Di Balik Kemenangan Timnas Indonesia, Pratama Arhan Kecewa Gara-gara Hal Ini

"Saya pikir kami bisa lebih baik pada pertandingan kedua nanti." tegasnya ingin membalaskan kekalahan kepada Timnas Indonesia.

Selanjutnya, timnas Indonesia akan melakoni laga persahabatan kedua melawan Timor Leste di tempat yang sama pada Minggu (30/1/2022).

Baca Juga: Saking Kecewanya, Shin Tae-yong Sumpahi Timnas Indonesia Begini Jika Tak Berubah!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : Antaranews
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan